Sat Polair Polres Polman Laksanakan Monitoring dan Pengamanan Kegiatan Masyarakat di Tempat Wisata Pantai Bahari Polewali

 

POLMAN – Satuan Polisi Air (Sat Polair) Polres Polewali Mandar (Polman) melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan di kawasan wisata Pantai Bahari Polewali Kecamatan Polewali Kabupaten Polman, Minggu (20/4/2025). 


Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya preventif guna memastikan situasi tetap kondusif dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang berkunjung.


Dalam pelaksanaan tugasnya, personel Sat Polair melakukan patroli di sekitar area pantai, memberikan imbauan kepada pengunjung untuk menjaga keselamatan, serta mengingatkan pentingnya mematuhi aturan keselamatan di kawasan wisata perairan.


“Kegiatan ini rutin kami laksanakan, terutama saat akhir pekan dan hari libur, mengingat lonjakan pengunjung cukup tinggi. Kami ingin memastikan masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman,” ujar Kasat Polair Polres Polman, Akp Supriadi


Selain melakukan pengamanan, petugas juga memberikan edukasi kepada pengunjung tentang pentingnya menjaga kebersihan pantai dan kelestarian lingkungan laut.


Masyarakat pun menyambut baik kehadiran petugas di lokasi wisata. Banyak dari mereka merasa lebih tenang dan terbantu dengan adanya kehadiran Sat Polair di tengah aktivitas liburan mereka.


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Pantai Bahari Polewali tetap menjadi destinasi wisata yang aman, nyaman, dan tertib bagi seluruh pengunjung.



Humas Polres Polman

Lebih baru Lebih lama