POLMAN – Kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah hukum Polsek Wonomulyo, melibatkan sebuah sepeda motor Honda Scoopy di duga dengan Mobil di Desa Tumpiling Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman. Sabtu (26/04/25)
Menanggapi laporan warga, personel Unit Lalu Lintas Polsek Wonomulyo segera mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan penanganan awal.
Setibanya di lokasi, petugas langsung melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, serta membantu proses evakuasi korban.
Kapolsek Wonomulyo Akp Sandy Indrajatiwiguna melalui Panit Lantas Polsek Wonomulyo Iptu Amiruddin Gena mengatakan bahwa telah terjadi Lakalantas di Desa Tumpiling antara 1 (Satu) Unit sepeda motor honda scopy Warna hitam dengan No.pol DC 2526 NK yang dikendarai oleh Hj Masita (56) Alamat Desa Tumpiling yang bergerak dari arah barat ke timur hendak berbelok ke selatan, terserempet oleh 1(satu) unit mobil yang tidak di ketahui identitasnya (dalam lidik) yang bergerak searah yaitu barat ke timur .
Setelah kecelakaan, mobil yang tidak di ketahui indentitasnya tersebut langsung melarikan diri Sehingga mengakibatkan pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan di bawah ke RSUD polewali untuk mendapatkan perawatan
Identitas pengendara maupun penyebab pasti kecelakaan masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut.
Kapolsek Wonomulyo mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk tetap berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas guna menghindari kecelakaan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Mengamankan barang bukti di Polsek Wonomulyo yaitu 1 (Satu) Unit sepeda motor honda scopy warna hitam dengan No.pol DC 2526 NK
Humas Polres Polman