SAMBAR.ID// PASURUAN – Selasa malam, 8 April 2025 pukul 19.00 WIB, telah berlangsung sebuah acara pengajian umum dalam rangka memperingati Haul ke-24 Almaghfurlah Kyai Hasan Bin Qosim sekaligus halal bihalal keluarga besar IKSANU (Ikatan Santri Alumni Nurul Ulum), yang bertempat di Desa Sebalong, Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan.
Acara tersebut menghadirkan penceramah kondang asal Probolinggo, yaitu Gus Atho’illah. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang mendalam dan menyentuh hati, terutama mengenai pentingnya menjaga tali silaturahmi di antara keluarga dan sesama.
“Silaturahmi adalah jalan untuk memperkuat hubungan kekeluargaan dan memperluas kesempatan beramal. Melalui silaturahmi, kita bisa menumbuhkan kebaikan di tengah masyarakat,” tutur Gus Atho’illah di hadapan para hadirin.
Beliau juga menegaskan pentingnya meningkatkan ibadah serta berbagi kebaikan kepada sesama sebagai bentuk pengamalan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Acara berlangsung dalam suasana yang tenang dan penuh kekhusyukan. Ratusan jamaah dari berbagai kalangan tampak antusias mengikuti jalannya pengajian serta menyimak ceramah yang disampaikan.
Selain pengajian, acara ini juga dirangkai dengan momen halal bihalal keluarga besar IKSANU. Dalam suasana yang hangat dan penuh keakraban, para hadirin saling bersalaman dan bermaafan, menciptakan kebersamaan yang penuh makna pasca Idulfitri.
Pengajian dan halal bihalal ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Diharapkan kegiatan ini dapat mempererat tali persaudaraan serta membawa berkah bagi seluruh peserta yang hadir. (Ilmia)