KASDIM 0607/SUKABUMI HADIRI ZIARAH DALAM RANGKA PERINGATAN HARI JADI KE-111 KOTA SUKABUMI TAHUN 2025

Sambar.id//SUKABUMI - Bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Surja Kentjana, Jl. Taman Bahagia No.32, Kecamatan warudoyong, Kota Sukabumi, telah dilaksanakan Ziarah dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-111 Kota Sukabumi, Kamis, (10 April 2025)


Komandan  Kodim 0607/ Kota Sukabumi Letkol Inf. Yudhi Hariyanto, yang diwakili Kasdim Mayor Inf.  Hendra Bagus Arioko ikuti Ziarah.


Kegiatan dipimpin langsung oleh Walikota Sukabumi, H. Ayep Zaki, S.E., M.M. selaku Inspektur Upacara.  Selaku Perwira Upacara Kapten Inf Ahmad Amin S.Pdi, Pasi Pers Kodim 0607/Kota Sukabumi .


Ziarah rombongan ini diikuti oleh kurang lebih 200 peserta yang terdiri dari berbagai unsur TNI, Polri, Pemerintah Daerah, lembaga pendidikan, organisasi masyarakat, hingga pelajar.


Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Walikota Sukabumi, Bobby Maulana.

Wakapolres Sukabumi, Kompol Tahir Muhiddin, S.E., S.I.K., M.M., CPHR,

Ketua DPRD Kota Sukabumi, H. Wawan Juanda, Kajari Kota Sukabumi, Dr. Setyowati, S.H., M.M, Perwakilan Setukpa Lemdiklat Polri, Kompol Kusmawan, S.IP., M.Si Kapolsek Warudoyong, Kompol Ishak, S.Ap.


Upacara di ikuti oleh pasukan,TNI, Polri, berbagai instansi dan organisasi, Satpol PP, Dishub, BPBD, PGRI, Korpri, Mahasiswa/Menwa, Pramuka, hingga pelajar tingkat SMP dan SMA.


Rangkaian acara dimulai dari penghormatan kepada arwah para pahlawan, menghening kan cipta, peletakan karangan bunga, pembacaan doa, hingga tabur bunga yang dipimpin langsung oleh Walikota Sukabumi didampingi pejabat utama.


Kegiatan ziarah rombongan ini merupakan salah satu rangkaian penting dalam memperingati Hari Jadi Kota Sukabumi yang ke-111 tahun 2025. sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan dan kemajuan bangsa.(*)


Sumber : Hendra 

Lebih baru Lebih lama