Sambar,id. Bangka – Anggota DPRD Kabupaten Bangka dari Komisi I, Denny Hasbi, SE, menggelar kegiatan reses sebagai bentuk komitmen dalam menyerap aspirasi masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan pada tahun ini menjadi momen penting dalam menampung berbagai keluhan dan harapan warga terhadap pelayanan publik.
Dalam keterangannya kepada media, Denny mengungkapkan bahwa tahun ini para anggota DPRD hanya mendapatkan dua kali jatah reses karena kebijakan efisiensi anggaran. Namun, hal itu tidak menyurutkan semangatnya untuk terus menjaring aspirasi masyarakat.
“Sebagai anggota DPRD, sudah menjadi kewajiban kami untuk menyerap dan menyampaikan suara masyarakat. Beberapa pertanyaan dan keluhan yang disampaikan cukup menggugah hati, terutama mengenai pelayanan BPJS, banjir, pendidikan, hingga permodalan usaha kecil,” ungkap Denny.
Ia menambahkan bahwa seluruh aspirasi tersebut akan diperjuangkan bersama pihak eksekutif melalui koordinasi dan lobi, terutama dalam hal pengalokasian anggaran berdasarkan skala prioritas.
“Tugas kami adalah bernegosiasi dan menyampaikan usulan-usulan tersebut kepada pemerintah daerah, baik kepada Pj. Bupati maupun Sekda. Kami akan terus mengawasi agar pelaksanaan program tidak fiktif dan benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat,” jelasnya.
Denny juga menyinggung mengenai program Universal Health Coverage (UHC) yang ditargetkan mencapai 98% pada tahun 2025. Ia mengimbau masyarakat untuk segera mendaftarkan diri melalui RT atau kelurahan agar terdata dalam program Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS.
Menjelang Pilkada serentak, Denny berharap situasi politik dan pelaksanaan anggaran tetap berjalan dengan baik. Ia juga mengajak seluruh pihak untuk bekerja sama membangun Kabupaten Bangka secara transparan dan berintegritas.
“Jangan ada dusta di antara kita. Yang penting kita utamakan, yang tidak penting jangan dipaksakan. Ini bentuk tanggung jawab kami sebagai wakil rakyat,” tutupnya.
(@nsory)