SAMBAR.ID // PASURUAN – Pemerintah Kabupaten Pasuruan kembali menegaskan komitmennya dalam memberikan layanan kesehatan gratis bagi seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Pasuruan, H.M. Rusdi Sutejo, saat melakukan kunjungan kerja ke Desa Wonokerto, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, pada Rabu pukul 09.30 WIB. (23/04/2025)
Turut hadir dalam kunjungan tersebut Camat Sukorejo Yudianto, Kepala Desa Wonokerto Sugiono, Babinkamtibmas, Bidan Desa, Ketua BPD, serta para pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) dan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK).
Dalam kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Wonokerto, Bupati menyampaikan klarifikasi sekaligus apresiasi atas video viral terkait kondisi salah satu warga desa, Ibu Jumaiyah, dan anaknya Ainur Rofiq.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Pasuruan, saya menyampaikan terima kasih kepada Bapak Purnomo yang telah menunjukkan kepeduliannya terhadap warga kami, Ibu Jumaiyah. Kepedulian masyarakat seperti ini sangat kami hargai,” ujar Bupati dalam sambutannya.
Ia menegaskan bahwa seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan berhak mendapatkan pengobatan gratis di fasilitas kesehatan milik pemerintah, baik puskesmas, rumah sakit daerah, maupun layanan kesehatan tingkat desa.
“Pemerintah tidak bisa memaksa warga untuk berobat, tetapi kami hadir dan siap melayani. Kami mendoakan ananda Ainur Rofiq segera pulih. Kami juga membuka ruang koordinasi seluas-luasnya bagi masyarakat yang membutuhkan layanan,” tambahnya.
Ibu Jumaiyah sendiri tercatat sebagai penerima manfaat aktif dalam berbagai program perlindungan sosial, seperti PKH, bantuan pangan, serta BPJS Penerima Bantuan Iuran (PBI) dengan iuran yang sepenuhnya ditanggung oleh pemerintah.
Selain bidang kesehatan, Bupati juga menyempatkan diri meninjau SDN Wonokerto dan TK PGRI Wonokerto. Kepala sekolah melaporkan kondisi beberapa ruang kelas yang dinilai tidak layak dan berpotensi membahayakan siswa. Merespons hal tersebut, Bupati langsung menginstruksikan agar pihak sekolah segera menyusun proposal perbaikan untuk ditindak lanjuti oleh dinas terkait.
“Pemerintah Kabupaten Pasuruan berkomitmen penuh pada sektor pendidikan. Kami ingin memastikan lingkungan belajar yang aman dan nyaman bagi anak-anak kita,” ujarnya.
Pemerintah Kabupaten Pasuruan mengajak seluruh masyarakat untuk tidak ragu memanfaatkan layanan publik yang tersedia dan aktif berkonsultasi atau berkoordinasi dengan aparat desa maupun instansi pemerintah jika menghadapi kendala dalam akses pelayanan. (Ilmia)