Bhabinkamtibmas Polres Polman Hadiri Musdes Pembentukan Rekturisasi BUMDes dan Musdes Khusus Ketahanan Pangan 2025

Polman – Bhabinkamtibmas Desa Paku  Polsek Binuang, Polres Polewali Mandar Aipda Mansyur, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes)  dalam rangka pembentukan rekturisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Desa Paku, sekaligus membahas Musdes Khusus terkait program Ketahanan Pangan untuk tahun anggaran 2025 yang digelar di Aula Kantor Desa Paku, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polman. Selasa (15/04/25)


Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Paku Drs.Syarifuddin, Ketua BPD Desa paku M.Sapri, Babinsa desa Paku, Pendamping Desa paku M.Ridwan, Penyuluh pertanian Umar, para kepala Dusun Se Desa Paku, Tomas,Tokoh pemuda


Dalam musyawarah, berbagai usulan dan masukan dari warga turut menjadi bagian penting dalam proses perencanaan pembangunan dan pengelolaan BUMDes ke depan.


Bhabinkamtibmas desa Paku Aipda Mansyur yang hadir menyampaikan apresiasinya atas keterlibatan aktif warga dalam musyawarah ini, serta menegaskan pentingnya sinergi antara aparat kepolisian, Babinsa  dan pemerintah desa dalam mendukung program-program pembangunan dan ketahanan pangan demi kesejahteraan masyarakat.


Musyawarah desa ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan yang bermanfaat dan implementatif, serta meningkatkan kemandirian desa melalui penguatan ekonomi lokal dan ketahanan pangan yang berkelanjutan.



Humas Polres Polman

Lebih baru Lebih lama