Bersatu Jaga Alam, Api Unggun Jambore Karhutla Kobarkan Semangat Jaga Hutan


Sambar,id. Rohil - Pada Hari Tanggal 27 April 2025 Mengabarkan" Suasana khidmat dan penuh semangat menyelimuti para peserta Jambore Karhutla 2025, di malam kedua yang berlangsung di Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Syarif Hasyim, Kabupaten Siak. Sabtu (26/4/2025)


Kegiatan ini dipimpin oleh Gubernur Riau Abdul Wahid, didampingi Kapolda Riau Irjen Pol Herry Herjawan, ketua Kwarda Riau, Kasiarudin, SH, serta di hadiri oleh Forkopimda Riau, Bupati dan Wali Kota Se Riau.


Malam api unggun yang diawali dengan pembacaan Dasa Darma Pramuka, menjadi simbol kuatnya komitmen bersama dalam menjaga kelestarian hutan dan lingkungan dari ancaman kebakaran.


Didampingi Kapolda Riau Irjen Pol Herry Herjawan, dalam sambutannya, Gubernur Riau menegaskan pentingnya gotong royong lintas sektor dalam menjaga alam. Ia menekankan bahwa pelestarian lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, melainkan tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat.

"Kita tidak sekadar berkumpul malam ini, kita menyatukan visi besar demi masa depan bangsa. Mari kita sambut musim kemarau dengan kesiapan dan kebersamaan,” ujar Gubernur. 


Ia juga menyampaikan dukungan penuh terhadap visi nasional Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan Indonesia yang maju, kuat, dan berwawasan lingkungan.


"Kegiatan ini bukan hanya membakar semangat dalam menjaga hutan, tapi juga menjadi ruang kebersamaan, pembelajaran, dan penguatan peran generasi muda dalam pelestarian alam. Dari Riau, semangat menjaga bumi dikobarkan", tutup nya.


Pada kesempatan yang sama, Kapolda Irjen Herry Heryawan mengapresiasi dukungan Pemprov Riau dan jajaran Forkopimda atas terlaksananya Jambore Karhutla 2025 ini. Herry Heryawan menegaskan Polda Riau dan jajaran Forkopimda bersama gerakan pramuka berkomitmen untuk membuat perubahan demi mencegah terjadinya karhutla.


"Kami membuat komitmen bersama dengan adik-adik generasi penerus bangsa kita membuat satu kegiatan Jambore Karhutla dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, terutama generasi muda bahwa kita harus pasang alert dan kita juga harus bisa memberikan pemahaman tentang bahaya kebakaran hutan," kata Herry Heryawan.


Laporan:Tim Jurnalis ((Legiman))


Sumber: Kasi Humas Polres Rohil

Lebih baru Lebih lama