Sinergitas Bhabinkamtibmas Polres Majene dan Babinsa Dukung Pencegahan Stunting Melalui Pendampingan Posyandu

Majene – Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam pencegahan stunting, Bhabinkamtibmas Polres Majene untuk Kelurahan Banggae, Briptu Aco Muhammad Nur Alim, turut serta dalam kegiatan Posyandu Bukit Indah 27. Kegiatan ini berlangsung di Lingkungan Copala, Kelurahan Banggae, Kecamatan Banggae, Kabupaten Majene, pada Senin, (3/3/25).


Kegiatan Posyandu ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan ibu dan anak serta memastikan tumbuh kembang balita berjalan optimal guna mencegah stunting. 


Dalam kesempatan tersebut, Briptu Aco Muhammad Nur Alim didampingi Babinsa turut membantu tenaga kesehatan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya asupan gizi seimbang bagi ibu hamil dan balita.


“Kami dari kepolisian dan TNI selalu mendukung kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama dalam mencegah stunting yang masih menjadi perhatian serius di berbagai daerah,” ujar Briptu Aco.


Selain melakukan pendampingan, Briptu Aco juga mengimbau masyarakat agar rutin membawa anak-anak mereka ke Posyandu untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan imunisasi. Langkah ini dinilai penting dalam memastikan kesehatan anak sejak dini serta menekan angka stunting di Kabupaten Majene.


Kegiatan Posyandu Bukit Indah 27 ini mendapatkan respons positif dari masyarakat setempat. Para ibu yang hadir merasa terbantu dengan adanya penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan yang diberikan secara gratis.


Diharapkan dengan adanya sinergi antara aparat Kepolisian, TNI, tenaga kesehatan, dan masyarakat, upaya pencegahan stunting dapat berjalan lebih optimal demi mewujudkan generasi yang sehat dan berkualitas.

Lebih baru Lebih lama