Polsek Polewali Gelar Patroli Jalan Kaki di Bulan Ramadhan, Cegah Gangguan Kamtibmas di Wilayahnya

POLMAN -- Polsek Polewali menggelar patroli jalan kaki di wilayahnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan Ramadhan di Wilayah Hukum Polsek Polewali. Kamis (20/03/25)


Patroli ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan yang dapat mengganggu ibadah umat Islam selama bulan suci Ramadhan.


Kapolsek Polewali, Iptu Samsul Bahri Subu, menjelaskan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif dan memberi rasa aman bagi masyarakat, khususnya yang sedang menjalankan ibadah puasa.


Patroli berjalan kaki dilakukan di tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya Tindak Kriminal  lokasi keramaian lainnya.


Selain itu, Iptu Samsul Bahri Subu juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan turut serta menjaga keamanan lingkungan sekitar, serta melaporkan jika ada aktivitas yang mencurigakan. 


Polsek Polewali berharap, dengan adanya patroli ini, gangguan Kamtibmas dapat diminimalisir dan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang.


Kegiatan patroli jalan kaki ini akan terus dilakukan secara rutin selama bulan Ramadhan, sebagai bentuk komitmen Polsek Polewali dalam menjaga situasi keamanan yang kondusif di wilayahnya.



Humas Polres Polman

Lebih baru Lebih lama