Sambar.id // JAKARTA - Dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026, antar Timnas Indonesia melawan Timnas Bahrain, siaran yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Selasa (25/03/2025).
Pertandingan tersebut akhirnya dimenangkan oleh Timnas Indonesia mengalahkan Timnas Bahrain. Gol dicetak oleh Ole Romeny pada menit 24, setelah memanfaatkan umpan dari Marcelino Ferdinan, dalam situasi satu lawan satu dengan Kiper Bahrain.
Dalam pertandingan Indonesia tampil menyerang dengan mengandalkan sektor kanan yang diperkuat oleh Kevin Diks dan Marcelino Ferdinan.
Hingga waktu berakhir Timnas Indonesia bertahan di posisi 1 - 0. Dengan demikian Timnas Indonesia menang dari Timnas Bahrian. (Red)