MAMASA--Personel Polsek Mamasa melaksanakan pengamanan ibadah di beberapa gereja yang berada di wilayah Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa, pada Minggu pukul 09.00 Wita, 02 Maret 2025
Pengamanan ini dilakukan di Gereja Toraja Mamasa Jemaat Kalvari Sikamase, Gereja Bethel Indonesia Jemaat Matana, serta Gereja Toraja Mamasa Jemaat Maskot Mamasa.
Kapolsek Mamasa, Iptu Yunus, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang beribadah. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat guna mempererat hubungan silaturahmi dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.
“Kami ingin memastikan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan aman dan tenteram. Polri akan terus hadir untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat,” ujar Kapolsek.
Dari hasil pelaksanaan kegiatan, ibadah berlangsung dengan aman dan lancar tanpa adanya gangguan. Polsek Mamasa berkomitmen untuk terus memberikan pengamanan serta pelayanan prima kepada masyarakat demi menciptakan situasi yang kondusif di wilayah hukumnya.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar