Luar Biasa Gerak Cepat, Penyidik Pidsus Kejari Rohil Dan Tim Ahli Hitung Kerugian Negara



Sambar.Id Rohil - Pada Hari Jumat Tanggal 14 Maret 2025 Mengabarkan " Bagansiapiapi - Tim Penyidik Pidana Khusus Kejaksaaan Negeri Rokan Hilir gerak cepat dalam menuntaskan Penyidikan Perkara dugaan Korupsi Rehabilitas dan Pembangunan SMPN 4 Palika.


Setelah beberapa waktu yang lalu menurunkan tim audit Profesional dari Universitas Lancang Kuning, maka pada tahapan selanjutnya Tim Penyidik Pidsus Kejari Rokan Hilir menggandeng tim Auditor Inspektorat Rokan Hilir.


Berdasarkan hasil Konfirmasi ke Kajari Rokan Hilir Andi Adikawira Putera SH., MH., melalui Kasi Pidsus Kejari Rohil Misael Asarya Tambunan SH.,MH., Jumat (14/3/2025) menyampaikan bahwa Tim Penyidik Pidsus Kejari Rohil telah melakukan Audit fisik bersama Tim dari Irban V Inspektorat Kab. Rokan Hilir sejak Hari Kamis 13 Maret sampai dengan tanggal 14 Maret 2025.


Ya, Audit tersebut dilakukan dalam rangka Perhitungan Kerugian Keuangan Negara (PKKN), ujar Kasi Pidsus Kejari Rohil Misael Asarya Tambunan SH.,MH., memaparkan.


Selain itu sebut Kasi Pidsus Kejari Rohil Misael Asarya Tambunan SH.,MH., dalam penyidikan Perkara dugaan Tindak Pidana Korupsi SMON 4 Pasir Limau Kapas ini. Tim Penyidik Pidsus Kejari Rohil sudah memanggil para saksi baik saksi- saksi dari pihak Disdikbud Rohil maupun para saksi dari pihak swasta.


Untuk pemanggilan saksi sambungnya lagi sudah dilakukan dan berjalan paralel. pihak dari dinas dan swasta juga diperiksa sesuai rencana penyidikan setiap harinya.


Sedangkan untuk penetapan tersangka pihak Kejari Rokan Hilir tidak mau menyalahi prosedur. Tunggu saja dan masih dalam tahapan Penyidikan.


Dalam hal ini, penyidik tetap berkomitmen akan terus menggali fakta formil dan materil untuk diminta pertanggungjawabannya sebagai tersangka nantinya, pungkas Kasi Pidsus Kejari Rohil Misael Asarya Tambunan SH.,MH.


Senada itu, Kasi Intelijen Kejari Rohil Yopentinu Adi Nugraha SH., MH., Menambahkan penyidikan saat ini masih berjalan dan diharapkan agar semua pihak memberikan dukungan kepada Kejari Rohil agar segera menentukan arah penyidikan dan menetapkan siapa saja pihak yang harus bertanggung jawab.


Penyidikan terkait Perkara SMPN 4 Palika terus berjalan ya, kita harapkan semua mendukung lah, sesuai SOP nanti juga akan terungkap siapa -siapa tersangkanya, tutup bang Yopen. (redaksi)


Laporan:Tim Jurnalis ((Legiman))


Sumber: Rilis

Lebih baru Lebih lama