SAMBAR.ID// PASURUAN - Selasa 25 Maret 2025 – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Mukti Pajajaran mengadakan acara buka puasa bersama di kantor posko pengaduan hukum pidana/perdata dan konsultasi yang beralamat di Jl. Halmahera No. 03, Tambaan, Panggungrejo, Kota Pasuruan. Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan dari Macan asia Indonesia (MAI), Lembaga Pelestari dan Pengawas Budaya Nusantara (LP2BN), serta Lembaga Pengawas dan Pemantau Kinerja Pemerintah (LP2KP), (LMPI) laskar merah putih Indonesia. (AGTIB) transparansi Indonesia bersatu. (LSM) Lembaga Swadaya Masyarakat dan Awak Media.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara lembaga hukum dan masyarakat, sekaligus menjadi momen refleksi di bulan suci Ramadan. Ketua LBH Mukti Pajajaran, Andreas Wuisan, S.E., S.H., menyampaikan bahwa acara ini juga menjadi ajang diskusi ringan terkait isu-isu hukum yang tengah berkembang di masyarakat.
"Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi momen berbagi berkah Ramadan, tetapi juga memperkuat sinergi antara LBH dan berbagai elemen masyarakat dalam upaya menegakkan keadilan dan kepedulian sosial," ujarnya.
Dalam sambutannya, Ketua LBH Andreas Wuisan, S.E., S.H., juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam acara ini.
"Saya sangat mengapresiasi kehadiran sahabat-sahabat dari berbagai lembaga di Pasuruan Raya serta tim advokat dari LBH Mukti Pajajaran dan rekan-rekan advokat yang telah datang dan bersilaturahmi di kantor kami. Ini sudah menjadi tradisi tahunan kami untuk menggelar acara buka puasa bersama, dan saya berterima kasih atas kesediaan semua pihak yang telah menyisihkan waktunya di tengah kesibukan demi kebersamaan ini," tambahnya.
Setelah berbuka puasa bersama, acara dilanjutkan dengan diskusi santai serta doa bersama untuk keberkahan dan kemajuan masyarakat Pasuruan. Suasana hangat dan penuh kebersamaan terasa sepanjang acara, mencerminkan nilai-nilai solidaritas yang dijunjung tinggi oleh semua pihak yang hadir.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, LBH Mukti Pajajaran berharap dapat terus berkontribusi dalam mendampingi dan membantu masyarakat dalam berbagai permasalahan hukum, serta membangun komunikasi yang lebih baik dengan berbagai lembaga yang memiliki visi yang sama. (Ilmia)