Koordinasi Pelayanan Kunjungan Hari Raya, Rutan Baturaja Terima Kunjungan Kepala Bapas Oku Dan Jajaran


Sambar.Id Baturaja - Sehubungan dengan Surat Edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS-UM.01.01-93 Perihal Pengaturan Kunjungan Selama Hari Raya Dan Cuti Bersama serta terkait pelayanan kunjungan pada Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1456 H dan Cuti Bersama, Rutan Baturaja terima kunjungan Kepala Bapas OKU dan jajaran. 


Salah satu implementasi dalam persiapan pelayanan kunjungan tersebut yaitu tentang diperbantukan nya petugas Balai Pemasyarakatan dalam rangka pengamanan di Lembaga Pemasyarakatan atau Rumah Tahanan Negara di wilayah masing-masing. Kepala Bapas OKU dan jajaran langsung berkoordinasi dengan Kepala Rutan Baturaja terkait dengan edaran tersebut. 


Hal tersebut disambut baik oleh Kepala Rutan Baturaja, Abdul Hamid. Pelayanan kunjungan Hari Raya Idul Fitri merupakan pelayanan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya. "Kami berusaha untuk senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik serta tetap mengedepankan prinsip kehati- hatian dan sesuai dengan SOP", ucap Karutan. 


Adapun hal yang menjadi perhatian selama pelayanan kunjungan yaitu tentang pengaturan jadwal kunjungan Warga Binaan Pemasyarakatan sesuai dengan kondisi blok atau status Warga Binaan (narapidana dan tahanan) untuk menghindari penumpukan dalam rangka pelayanan kunjungan terhadap warga binaan.

(A1113L)

Lebih baru Lebih lama