Kapolsek Aralle Hadiri Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus GEPMA Aralle Periode 2025-2026

MAMASA--Kapolsek Aralle Menghadiri Gerakan Pelajar dan Mahasiswa Aralle (GEPMA) resmi melantik kepengurusan baru untuk periode 2025-2026 dalam sebuah acara yang berlangsung di Aula Kantor Camat Aralle pada Minggu pukul 16.30 WITA, 02 Maret 2025


Acara ini sekaligus dirangkaikan dengan rapat kerja serta buka puasa bersama, mengusung tema “Menjalin Harmoni, Membangun Kekuatan Bersama Menuju GEPMA Cabang Majene yang Berintegritas dan Berdaya Saing.”


Pelantikan ini dihadiri oleh Camat Aralle Rahmat Daini, S.Sos., Kapolsek Aralle Ipda Amiruddin, serta Bhabinkamtibmas Sek. Aralle Bripda Ilham Jaya. Selain itu, turut hadir panitia pelantikan, para pengurus GEPMA baik yang baru maupun yang lama, anggota GEPMA dari kalangan mahasiswa, serta para undangan dan penasihat organisasi.


Dalam sambutannya, Camat Aralle menyampaikan harapan agar kepengurusan baru dapat membawa GEPMA menjadi organisasi yang semakin solid dan mampu berkontribusi bagi kemajuan daerah. Hal senada juga disampaikan oleh Kapolsek Aralle yang menekankan pentingnya menjaga sinergi antara pemuda, pemerintah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan generasi muda.


Setelah prosesi pelantikan, acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama sebagai bentuk kebersamaan dan solidaritas antaranggota. Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 18.45 WITA dengan aman dan lancar.


Dengan kepengurusan baru yang telah dilantik, diharapkan GEPMA Aralle dapat terus berkembang dan menjadi wadah bagi pelajar dan mahasiswa dalam berkarya serta berkontribusi bagi pembangunan daerah.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

Lebih baru Lebih lama