Bukti Keseriusan Menuju Perubahan, Wabup Rohil Jhoni Charles Pertanyakan Kinerja BUMD PT SPRH



Sambar.Id Rohil - Pada Hari Jumat Tanggal 7 Maret 2025 Mengabarkan " Bagansiapiapi – Anggaran Besar, Wakil Bupati Rokan Hilir Jhoni Charles Mempertanyakan kinerja para Direktur atau pun para direksi BUMD PT SPRH Perseroda.


Pertanyaan penuh emosional dan tanggung jawab tersebut ia sampaikan pada pidato pertama sebagai Pemimpin Baru dalam Rapat Paripurna di kantor DPRD Kabupaten Rokan Hilir baru baru ini.


Wabup Jhoni Charles, di hadapan 45 orang Anggota DPRD juga bertanya Terkait keberadaan BUMD PT SPRH Perseroda dan bank Rohil.


Pidato perdana Wabup Rohil Jhoni Charles di gedung DPRD Kabupaten Rokan Hilir (f: istimewa)” Kami bermohon juga kepada BUMD dan Bank Rohil. Saya bermimpi tentang bank Rohil ini, tidak lagi income nya hanya 7 Miliar kedepannya harus bisa tembus 15 Miliar, nanti secara teknis nya kita kerjasama, ajak Wabup Jhoni Charles


Tidak hanya sebatas itu, Wabup Jhoni Charles juga bersungguh sungguh mengatakan Deni tercapai tujuan mulia tersebut, dirinya ingin seluruh anggota DPRD Kabupaten Rokan Hilir (Legislatif) dapat bekerjasama dengan pihak Eksekutif.” Kami butuh dukungan Dewan dalam hal ini, imbuhnya.


Lebih jauh, Sebagai Pemimpin Baru Daerah Kabupaten Rokan Hilir. H. Bistamam Jhoni Charles juga ingin melihat BUMD PT SPRH lebih baik lagi dari yabg sebelumnya.


Anggaran yang begitu besar sebut Wabup Jhoni Charles sampai 3 kali, masak membangun pabrik kelapa sawit tidak bisa.


Dimasa Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Haji Bistamam dan Jhoni Charles nanti, harus bisa berdiri pabrik kelapa sawit milik Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir.


Kegiatan sidak Wabup Rohil Jhoni Charles di SPBU Batu 4 Bagansiapiapi (f: istimewa)” Harus bisa menambah SPBU nya lagi, milik Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, harus bisa swasembada beras. Menghidupkan resmiling sangat bisa.sekarang pertanyaan saya sejauh mana kinerja PT SPRH bekerja selama ini, Insyaallah setelah pidato ini saya langsung bekerja. tutupnya panjang lebar.


Selanjutnya tidak menunggu lama, Wabup Rohil Jhoni Charles beserta rombongan Kamis siang (6/3/2025) mendatangi SPBU yabg berlokasi di jalan Kecamatan batu 4 Bagansiapiapi.


Pantauan dalam kesempatan itu, Wabup Rohil memeriksa Pembukuan SPBU. Mengkroscek tempat transaksi pembelian minyak pertalite perjerigen, memasuki kantor dan lain sebagainya. (Rilis)


Laporan:Tim Jurnalis ((Legiman))



Sumber: Rilis

Lebih baru Lebih lama