MAMASA--Personel Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Mamasa melaksanakan patroli malam pada Jumat, Kegiatan ini dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memastikan situasi tetap kondusif di wilayah hukum Polres Mamasa, 21 Februari 2025
Dalam patroli ini, personel menggunakan kendaraan dinas roda empat untuk menyisir beberapa titik yang dianggap rawan serta memantau aktivitas masyarakat di malam hari. Selain itu, petugas juga berinteraksi dengan warga yang ditemui di lokasi patroli guna menyampaikan imbauan Kamtibmas.
Patroli yang melibatkan enam personel Sat Samapta ini menyusuri wilayah Kelurahan Mamasa, Kecamatan Mamasa, dengan sasaran utama objek-objek vital, seperti Bank BNI, Alfamidi, dan Pasar Malam.
Kapolres Mamasa melalui personel yang bertugas menyampaikan bahwa tujuan utama patroli ini adalah untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di malam hari. Kehadiran polisi di tengah masyarakat juga diharapkan dapat mencegah potensi tindak kejahatan serta menciptakan lingkungan yang kondusif.
Hasil patroli menunjukkan bahwa aktivitas masyarakat berlangsung dengan lancar tanpa adanya gangguan Kamtibmas. Pemantauan terhadap objek vital juga menunjukkan situasi yang aman dan terkendali.
Patroli yang dimulai pada pukul 20.30 WITA ini berlangsung dengan tertib dan berakhir pada pukul 22.30 WITA. Selama kegiatan, tidak ditemukan adanya gangguan keamanan yang berarti, dan situasi tetap dalam keadaan aman serta kondusif.
Dengan adanya patroli rutin seperti ini, diharapkan stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Mamasa tetap terjaga, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari tanpa rasa khawatir.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar