Polsek Pana Gelar Patroli Malam Untuk Menjaga Situasi Kamtibmas Aman dan Kondusif

MAMASA--Personel Polsek Pana menggelar patroli malam pada Kamis di wilayah hukum Polsek Pana, Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif serta memberikan rasa aman bagi warga yang beraktivitas di malam hari, 13 Februari 2025


Patroli dilakukan dengan berjalan kaki menyusuri beberapa area di Kelurahan Tabang, Kecamatan Tabang, Mamasa. Personel memantau aktivitas masyarakat dan fasilitas umum serta berdialog langsung dengan warga yang ditemui untuk menyerap aspirasi dan masukan terkait situasi keamanan.


Kapolsek Pana, Iptu Amsal Pamean, menegaskan bahwa patroli ini merupakan upaya Polsek Pana dalam memperkuat kehadiran Polri di tengah masyarakat. “Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran polisi, khususnya di malam hari,” ujarnya.


Personel yang terlibat dalam patroli malam tersebut terdiri dari tujuh anggota, yakni Aipda Jimmy S.H., Bripka Alfianus Eppang, Brigpol Arton Fabio S., Briptu Saldi Setiawan, Briptu Hendrawijaya, Briptu Naldi Panggalo, dan Bripda Leonard Lola’. Sasaran patroli meliputi rumah warga, fasilitas umum, serta kios dan rumah makan di sekitar wilayah hukum Polsek Pana.


Hasil pemantauan menunjukkan situasi wilayah tetap aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas, dan aktivitas masyarakat berlangsung lancar tanpa hambatan.


Dengan patroli rutin ini, Polsek Pana berharap dapat terus menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya serta memberikan rasa tenang bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, khususnya di malam hari.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

Lebih baru Lebih lama