Kapolsek Binong Pimpin Rangkaian Sosialisasi Dengan Para Kepala Sekolah SD dan SMP


Sambar.id, SUBANG, JABAR - Dipimpin langsung oleh Kapolsek Binong, Polres Subang, jajaran Polsek Binong  melakukan serangkaian sosialisasi dengan para Kepala Sekolah SD dan SMP se-Kecamatan Binong tentang Keselamatan Berlalu Lintas dan anti bullying yang bertempat di aula SMPN 1 Binong, Rabu (12/02/2025).


Kapolsek Binong AKP Asep Musa Dinata, S.Ip, M.M, dalam kesempatan itu juga  mendorong sekolah-sekolah untuk berperan aktif dalam pencegahan bullying dan kekerasan. Baik yang bersifat verbal maupun fisik karena dapat memberikan dampak negatif bagi anak muda atau pelajar.

Kapolsek juga  berharap, anak-anak sebagai generasi penerus bangsa harus memiliki kemampuan spiritual dan mental yang baik. Dan harus berkomitmen menjadi anak-anak yang tertib dan bertanggung jawab.


Selain itu Kapolsek juga
berpesan agar peserta didik menjadi pelopor dalam menciptakan lingkungan berlalu lintas yang aman dan tertib, serta mengajak teman-teman sebaya untuk ikut mendukung keselamatan di jalan raya.

Menanamkan kesadaran sejak dini adalah langkah strategis untuk menciptakan generasi yang lebih tertib di jalan. Dengan memahami rambu-rambu lalu lintas, anak-anak dapat lebih waspada terhadap keselamatan diri sendiri dan orang lain," tutur Kapolsek.

"Dengan berlalulintas yang aman dan baik diharapkan angka kecelakaan di wilayah hukum Polsek Binong dapat diminimalisir, dan tercipta masyarakat yang sadar dan taat akan peraturan lalu lintas," pungkas Kapolsek. (*)

Lebih baru Lebih lama