Sambar.Id Cilacap - Bhabinkamtibmas Polsek Patimuan Polresta Cilacap Polda Jawa Tengah Aipda Sigit Purnomo SH bersama pemerintah desa Cinyawang melaksanakan pembinaan penyuluhan terkait penanggulangan & pencegahan PMK pada hewan ternak kepada warga masyarakat di desa Cinyawang.(12/01/2025)
Hal ini dilakukan guna mencegah menyebarnya wabah Penyakit Mulut & Kuku ato yang dalam bahasa Inggris disebut Foot & Mouth Disease(FMD) yg sedang marak menyerang hewan ternak khususnya sapi.
Penyakit ini termasuk menular karena bisa menyebabkan infeksi yang dicirikan dengan adanya luka di bagian mulut dan kuku pada hewan ternak.
Kapolresta Cilacap Kombes Dr Ruruh Wicaksono SH,Sik,MH melalui Kapolsek Patimuan Iptu Budi Santosa,S.Sos mengatakan bahwa selain melaksanakan kegiatan sambang sebagai tugas Rutin bhabinkamtibmas juga berperan Aktif dalam ikut serta terkait penanggulangan dan pencegahan penyebaran PMK dengan cara menyambangi para peternak sapi di wilayah desa binaannya guna memberikan pembinaan dan penyuluhan agar supaya menjaga baik baik hewan ternak nya supaya tidak terjangkit penyakit tersebut.
"Melalui peran aktif dari bhabinkamtibmas,kami berharap penyebaran PMK pada hewan ternak dapat dengan cepat teratasi.hal ini akan lebih bisa mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.karena sapi sapi yang terjangkit menjadi tidak laku dan tidak layak konsumsi.seperti yang disampaikan oleh salah satu pemilik hewan ternak bapak Slamet yang beralamat di RT 02 RW 10 desa Cinyawang.
Terimakasih Juga kepada rekan bhabinkamtibmas yang senantiasa semangat menjalin kedekatan dan kemitraan dg Masyarakat sehingga apa yg menjadi tujuan pemerintah dengan program peningkatan perekonomian nasional dapat segera terwujud" pungkas Kapolsek.
(Sugeng rahmat )