Pencak Silat Perisai Diri Kemantrenrejo Berpartisipasi Kejuaraan Dandim Cup Open HUT Kodam V Brawijaya dan Hari Juang Kartika


SAMBAR.ID// PASURUAN - Perguruan pencak silat Perisai Diri (PD) Desa Kemantrenrejo, turut serta berpartisipasi perebutan kejuaraan Piala Komando Resort Militer 083 Baladhika Jaya Komando Distrik Militer 0833 Kota Malang Cup Open dalam rangka HUT Kodam V Brawijaya dan hari Juang Kartika. Jumat (20/12/24)


Kegiatan ini, meliputi seluruh perguruan pencak silat di tingkat nasional se-Jatim dengan kategori tanding seni dan solo kreatif meliputi pra usia dini, usia dini, pra remaja, remaja, dewasa/mahasiswa, maupun TNI/POLRI pada tanggal 21-22 Desember 2024 selama 2 hari dimulai pukul 07.00 WIB sampai selesai di Gor Ken Arok Kota Malang.


Padepokan Ky Ageng Siman Perguruan PD Kemantrenrejo yang diketuai Suharjo dan ketua Kabupaten Kepala Desa Samsul, hari ini memberangkatkan 47 putra dan putri para pendekar yang meraih kejuaraan di berbagai tingkat dan yang sudah terseleksi dari ratusan murid perguruan Perisai Diri.


Samsul selaku ketua Perguruan Pencak Silat Perisai Diri Kabupaten Pasuruan memaparkan berbagai macam prestasi yang diraih murid padepokan Ky Ageng Siman yang diikut sertakan dalam pertandingan.


Caption: Saat Pemberangkatan murid perguruan berada di Padepokan Ky Ageng siman Kemantren Rejo 


"Selama ini Perisai Diri Kemantren mengikuti berbagai kejuaraan termasuk kemarin bulan Juli di Bandung kita juara umum, termasuk di Semarang 2023, termasuk di Banyuwangi, kita selalu juara umum," jelas Samsul.


Menurutnya, Perisai Diri Kemantren kali ini lebih banyak menampilkan pemula dalam mengikuti ajang pertandingan, agar jam terbang murid baru bertambah pengalaman dan membangun motivasi murid didiknya supaya lebih bersemangat lagi untuk kedepannya mengikuti ajang Nasional di luar Provinsi.


"Semoga anak didik kita bersemangat, ajang ini agar dapat memotivasi untuk menambah pengalaman dan dapat mengikuti ajang di tingkat lainnya. Sebab kita tiap tahunnya ikut serta menuju ajang di luar provinsi seperti bandung, Semarang, Jogja dan lainya," papar Samsul.


Kepala Desa Samsul berharap anak didik Padepokan yang dinaunginya dapat membawa pulang penghargaan medali dalam ajang yang disenggarakan Dandim Cup Open Malang.


Sifa selaku Pelatih PD Kemantrenrejo juga mengatakan, pemberangkatan lebih awal agar sesampai di GOR Ken Arok dapat beristirahat sebelum lomba dimulai.


"Kita menginap, untuk mengumpulkan tenaga buat anak-anak yang nantinya stamina mereka benar-benar lebih fresh dan siap bertanding keesokan harinya," ujar pelatih. (Ilmia)


Lebih baru Lebih lama