SAMBAR.ID, Brebes - Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra bersama Ketua Bhayangkari Cabang Brebes Ny Mila Oka M, kunjungi sejumlah pos pengamanan (pospam) dan pos pelayanan (posyan) Operasi Lilin Candi 2024-2025, Selasa (24/12/2024)
Kunjungan tersebut dalam rangka pengecekan dan memberikan dukungan serta memotivasi personel yang tengah melaksanakan pelayanan kepada masyarakat dan pengamanan dalam rangka perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
Didampingi sejumlah pejabat utama beberapa pos yang dikunjungi diantaranya Pospam Exit Tol Brebes Timur, Pos Pelayanan di Rest Area 260 dan Pos terpadu Exit Tol Pejagan.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Brebes beserta Ketua Bhayangkari juga membagikan bingkisan kepada petugas untuk mendukung kelancaran tugas mereka.
Kepada para personel gabungan yang bertugas Kapolres Brebes berpesan untuk dapat melaksanakan tugas dengan baik dalam memberikan pelayanan dan pengamanan kepada masyarakat yang ingin merayakan liburan Nataru sehingga dapat berjalan lancar dan aman serta masyarakat merasa nyaman.
Diakhir kunjungannya Kapolres Brebes mengucapkan terimakasih kepada pihak pihak yang sudah mendukung dan membantu Operasi Lilin menyambut Nataru diseluruh wilayah Kabupaten Brebes ini.
Sementara disampaikan oleh Kasatgas Humas Iptu Indra Prasetyo yang juga turut mendapingi kunjungan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Kapolres Brebes beserta Ibu Ketua Bhayangkari merupakan bentuk dukungan serta kepedulian dan apresiasi atas dedikasi para petugas yang terus siaga melayani masyarakat di momen liburan panjang Nataru ini..
“Pengecekan Pospam dan Posyan yang dilakukan Kapolres Brebes ini untuk memastikan kesiapan pengamanan Nataru dengan didampingi pengurus Bhayangkari dengan membagikan bingkisan sebagai bentuk dukungan dan memberikan semangat serta motivasi kepada personel pengamanan,” kata Iptu Indra.
Iptu Indra juga menyebutkan, kegiatan yang sama secara serentak juga dilakukan oleh pengurus Bhayangkari yang lain. Yaitu dengan mengunjungi Pospam dan Posyan yang tersebar diwilayah Kabupaten Brebes.
Seperti diketahui bahwa Operasi Lilin Candi 2024 sendiri merupakan agenda rutin yang digelar untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru. Dikabupaten Brebes, ratusan personel gabungan dari Polri, TNI, dan berbagai instansi terkait dikerahkan untuk menjaga keamanan, mengatur arus lalu lintas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat selama pelaksanaan “Operasi Lilin Candi” yang berlangsung selama 12 hari dari tanggal 21 Desember sampai dengan 2 Januari 2025.
(Hms)