MAMASA--Personil Sat Samapta Polres Mamasa melaksanakan kegiatan patroli jalan kaki di wilayah hukum Polres Mamasa. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), 14 Oktober 2024
Patroli dilakukan dengan berjalan kaki, yang mencakup pemantauan aktivitas masyarakat di siang hari. Anggota tim juga berinteraksi dengan warga yang ditemui, memberikan rasa aman dan nyaman melalui kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat.
Dalam pelaksanaannya, patroli melibatkan delapan personil, yang dipimpin oleh Brigpol Ajis Patrik, dan mencakup beberapa lokasi strategis, antara lain Kelurahan Mamasa, Desa Rambusaratu, dan Desa Buntubuda. Sasaran patroli meliputi kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Mamasa, perumahan warga, serta jalan poros Mamasa-Polewali.
Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa pantauan aktivitas masyarakat berlangsung lancar dan aman. Situasi kamtibmas di wilayah tersebut tetap kondusif hingga kegiatan berakhir pada pukul 11:00 Wita.
Dengan demikian, kegiatan patroli jalan kaki ini berhasil mencapai tujuan utama untuk menjaga keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Polres Mamasa akan terus melaksanakan kegiatan serupa untuk memperkuat hubungan dengan warga dan memastikan situasi tetap terkendali.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar