Kapolsek Mamasa Bersama Personelnya Turun Langsung Tinjau TKP Pengrusakan SDN 01 Mamasa

MAMASA - Kapolsek Mamasa IPTU Yunus, bersama tim Polsek Mamasa mendatangi TKP pengrusakan gedung SDN 01 Mamasa, yang berlokasi di Kelurahan Mamasa, Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa. Kamis, 31 Oktober 2024


Kedatangan Kapolsek dan anggota kepolisian bertujuan untuk menindaklanjuti laporan masyarakat terkait pengrusakan fasilitas sekolah. Berdasarkan pantauan di lokasi, ditemukan tiga titik kerusakan pada gedung sekolah akibat lemparan batu oleh pihak yang tidak dikenal. Insiden ini menyebabkan pecahnya tiga kaca jendela di titik-titik yang berbeda.


Polsek Mamasa langsung melakukan pengecekan lokasi, termasuk memeriksa rekaman CCTV sekolah serta berkoordinasi dengan Sat Reskrim Polres Mamasa. Tak lama berselang, Kasat Reskrim bersama anggota Reskrim Polres Mamasa turut hadir di lokasi untuk mendukung proses penyelidikan lebih lanjut.


Kapolsek Mamasa IPTU Yunus, dalam keterangannya menyampaikan, “Kami hadir untuk memastikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya di lingkungan sekolah. Tindakan ini diambil sebagai bentuk kepedulian kami terhadap keamanan dan ketertiban umum, serta untuk menunjukkan bahwa Polri siap memberikan pengayoman dalam setiap keadaan.”


Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memberikan respon cepat atas laporan masyarakat dan memastikan penanganan langsung di TKP. Kehadiran Polri diharapkan dapat meningkatkan rasa aman dan terlindungi bagi masyarakat, sekaligus mempererat hubungan serta komunikasi antara Polri dengan masyarakat sebagai wujud pengayoman dan pelayanan kepada publik.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

Lebih baru Lebih lama