SAMBAR.ID, Donggala, Sulteng - adalah pembuatan Perahu fiberglass yang memiliki karakteristik lebih ringan, mudah dibentuk, dan materialnya mudah ditemukan. Perahu fiberglass ini dapat menggantikan fungsi kapal kayu tradisional.
Perawatan yang cukup mahal membuat banyak nelayan meninggalkan perahu kayu dan beralih ke perahu modern fiberglass.
Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Donggala melatih nelayan Desa Loli Oge, Kecamatan Banawa untuk membuat perahu berbahan baku fiberglass karena kayu untuk bahan baku perahu semakin berkurang.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Donggala, Ali Assegaf S.Pi, M.H melalui laporannya memaparkan, ada sebanyak 30 nelayan di Desa Loli Oge mengikuti pelatihan pembuatan perahu fiberglass.
Pelatihan tersebut merupakan kali pertama digelar di Kabupaten Donggala, khususnya di Desa Loli Oge, Banawa dan sekitarnya.
Pelatihan pembuatan perahu berbahan fiber ini lanjut Ali, merupakan program DKP Donggala untuk nelayan mendapatkan keterampilan mengembangkan usaha pembuatan perahu berbahan baku fiberglass.
“Untuk pelatihan ini, kami mendatangkan instruktur dari Makassar melatih para nelayan. Dari membuat mall hingga konstruksi nelayan Loli Oge sudah mulai mahir,” ujar Ali, Sabtu (05/10/2024).
Sementara itu, PJ Bupati Donggala, Moh Rifani Pakamundi S.Sos M.Si menyambut baik adanya pelatihan yang dilaksanakan oleh DKP Donggala.
Dia mengapresiasi pelatihan tersebut karena baru pertama kali dilaksanakan di Sulawesi Tengah. Ia berharap agar pelatihan semacam itu terus dikembangkan.
“Saya berharap pelatihan pembuatan perahu fiberglass bukan hanya dilaksanakan di desa Loli Oge, tapi juga dilaksanakan di beberapa kecamatan lain dan desa lain di Donggala,” ujar Rifani.
Rifani juga mengatakan, pelatihan pembuatan perahu fiberglass tersebut bisa bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Desa atau BUMDes untuk pembuatan galangan fiberglass.
“Itu harapan kita kedepan bisa bekerjasama dengan BUMDes, untuk pembuatan galangan fiberglass,” ujarnya. (Abu bakar/Red).
Source : Teraskabar.Id