Didampingi Ketua KPU Kabupaten Subang Camat Tambakdahan Buka Senam Sehat Pilkada 2024


Camat Tambakdahan Iwan Nirwana di dampingi Ketua KPU Kabupaten Subang buka senam sehat Pilkada 2024


Sambar.id, SUBANG, JABAR - Dalam rangka sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Tambakdahan, Kabupaten Subang, melaksanakan Senam Sehat Pilkada 2024, yang bertempat di Stadion Lodaya Desa Marieuk, Jumat (18/10/2024).


Kegiatan yang dibuka langsung oleh Camat Tambakdahan Iwan Nirwana, S.Sos, M.Si dan turut dihadiri oleh  Ketua KPU Subang, Kapolsek Binong, Danramil Binong, Para Kepala Desa se-kecamatan Tambakdahan, Ketua  PPK dan anggota, Ketua Panwascam dan anggota serta pelajar dan masyarakat.

Dalam sambutannya Camat Tambakdahan Iwan Nirwana sangat mengapresiasi kepada KPU Kabupaten Subang khusunya PPK Kecamata Tambakdahan yang telah melaksanakan Senam Sehat bersama menuju Pilkada damai sukses tanpa ekses.


Selain itu kegiatan ini juga untuk meningkatkan partisipatif pemilih dalam Pilkada 2024 dan semoga dalam kegiatan ini partipatif masyarakat akan semakin meningka


"Mari kita jaga kondusivitas yang aman, yaman dan damai sehingga terciptanya demokrasi yang berintegritas hindari hoax, dan ujaran kebencian mari kita  ciptakan Tambakdahan yang aman nyaman dan damai," ucap Camat.

Lebih lanjut Camat mengajak kepada semua lapisan masyarakat untuk tetap bergandengan tangan demi  mensukseskan pilkada serentak 2024, sehingga bisa menghasilkan pemimpin yang amanah," tegasnya.


"
Kita boleh beda pilihan akan tetapi persatuan dan kesatuan tetap kita jaga jangan sampai terpecah belah karena beda pilihan," kata Camat.


Sementara itu Ketua KPU Kabupaten Subang mengajak kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 Nopember 2024, menjaga suasana aman, yaman, damai demokratis serta bersinergis hindari berita hox guna menciptakan Pilkada yang berkualitas di Kabupaten Subang.

"Mari kita datang ke TPS untuk menggunakan hak pilih kita, dan kita harus kompak mewujudkan pesta demokrasi yang aman dan bermartabat," ungkapnya.


Acara dilanjutkan dengan sepak bola persahabatan antara PPK Dan Panwascam Tambakdahan dan diakhiri dengan pengundian doorprize serta tes Kesehatan oleh UPTD Puskesmas. (*)
Lebih baru Lebih lama