MAMASA - Bhabinkamtibmas Polsek Mambi, Brigpol Ronny, bersama Babinsa Serda Nasir, melaksanakan kegiatan sambang sekaligus memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Desa Mokallang, Kec. Bambang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan warga desa serta memastikan situasi tetap kondusif. Rabu, 2 Oktober 2024
Dalam kunjungannya, Brigpol Ronny dan Serda Nasir disambut hangat oleh warga setempat. Mereka berdiskusi mengenai berbagai isu yang berpotensi mempengaruhi keamanan di desa, terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah serentak, termasuk di Kabupaten Mamasa. Warga diimbau untuk menjaga persatuan dan tidak membiarkan perbedaan pandangan politik merusak keharmonisan antar sesama.
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga mengajak masyarakat untuk segera melaporkan jika ada potensi gangguan Kamtibmas. Kehadiran petugas di tengah masyarakat bertujuan untuk memberikan rasa aman dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.
Kegiatan ini berlangsung aman dan lancar, dengan hasil yang diharapkan dapat mempererat hubungan emosional antara aparat dan masyarakat, serta memperkuat situasi keamanan di wilayah tersebut.
Kapolsek Mambi, IPTU Samson, AP, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini rutin dilakukan untuk menjaga kedekatan dengan masyarakat dan mencegah terjadinya gangguan keamanan di wilayah binaan.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar