Kubu Raya, KALBAR – Sambar.id // Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Jadid, Desa Sungai Ambangah, Kecamatan Sui Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H pada Minggu (29/9/2024).
Acara tersebut sekaligus menjadi momentum untuk mengenang jasa KH. Abd Hakim dalam rangka Haul ke-11 ulama kharismatik tersebut. Beliau dikenal sebagai tokoh yang berperan besar dalam dakwah dan pendidikan agama di Kumpai Besar dan sekitarnya. KH. Abd Hakim juga merupakan ayahanda dari Nyai Mutammimah, pendiri Ma’had Nurul Jadid.
Kegiatan Maulid dimulai sejak pukul 09.00 WIB setelah para santri mengkhatamkan Al-Qur’an. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh agama, ulama, dan tokoh masyarakat, termasuk KH. Abdussamad Hs, Habib Nagib As-Shofi, Habib Usman Bin Abu Bakar Alqadri, serta tokoh Madura Kalbar, H. Sukiryanto. Mereka bersama para jemaah dengan khusyuk mengikuti acara yang diadakan di lingkungan Ponpes Nurul Jadid. Jemaah yang hadir tidak hanya berasal dari wilayah Kubu Raya, tetapi juga dari Pontianak dan daerah sekitarnya.
Seperti biasa, acara tahunan ini mendapatkan antusiasme tinggi dari masyarakat. Habibi, warga Kuala Dua yang hadir bersama keluarganya, mengaku selalu mengikuti acara ini setiap tahun. "Kami datang untuk ngalap barokah dari KH. Abd Hakim. Ini adalah bagian dari tradisi kami," ujar Habibi.
Hal serupa disampaikan oleh Hendri, warga Jalan KH. Abdurrahman Wahid, Supadio, yang mengaku datang lebih pagi untuk mengikuti rangkaian acara sejak dimulai.
Puncak acara Haul KH. Abd Hakim dimulai pada pukul 07.00 WIB dengan ratusan jemaah memadati area pesantren. Doa Barsanjih yang dibacakan oleh Gus Hefni Maulana, Ketua Yayasan Ma’had Nurul Jadid, menjadi penutup acara tersebut. Dukungan panitia serta fasilitas yang disiapkan membuat acara berjalan lancar dan penuh khidmat. (Asep)
Sumber : Nurjali, SH
By ; Admin