Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Oku Selatan Tahun 2024

 


SAMBAR.ID, OKU - Muaradua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Oku Selatan akhirnya resmi melakukan pengundian nomor urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Oku Selatan untuk kontestasi Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024.


Berdasarkan pantauan awak Media pada Senin (23/9/2024) pengambilan nomor urut dilakukan di gedung kesenian muaradua Kabupaten Oku Selatan  pukul 20.30 WIB.


Pengundian nomor urut Calon Bupati itu sendiri diawali dengan masing-masing Calon Wakil Bupati dan dilanjutkan dengan masing-masing Calon Bupati.



Kertas pengundian yang berisikan angka nomor urutan di susun menjadi empat baris agar pengambilan nomor dilakukan secara acak dan transparan.


Dari hasil pengundian itu,


Nomor urut 1 didapatkan oleh pasangan Hengki Irawan dan Al Kadri (HK), 


Nomor Urut 2 didapatkan oleh pasangan Iwan Hermawan dan Paisal Renopa (Inopa), 


Nomor urut 3 didapatkan oleh Heri Martadinata dan H. Wahab Nawawi (HW) 


Nomor Urut 4 di dapat oleh pasangan Abusama SH dan H. Misnadi (ABDI)


Ketua KPUD OKU Selatan Doni Yansen menyampaikan bahwa pengundian nomor urut Calon Bupati OKU Selatan priode 2025-2030 ini sesuai dengan Petunjuk dan Tehnis (Juknis).


“Setelah melalui tahapan-tahapan maka, malam ini dilakukan pengundian nomor urut Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati pada Pilkada November 2024 mendatang,” ucapnya.


Selanjutnya, usai pengundian ini akan dilanjutkan deklarasi pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati serta akan melanjutkan tahapan-tahapan berikutnya.


“Alhamdulillah, pengundian nomor urut sudah selesai berjalan dengan lancar tiada ada hambatan, dengan pengawasan ketat oleh pihak pengamanan,” tandasnya.


"Mudah-mudahan Pilkada di Kabupaten Oku Selatan Tahun 2024 ini berjalan aman, damai, lancar dan tentram sehingga kondusifitas masyarakat dapat tetap terjaga



Reporter ,,, Aryanto

Lebih baru Lebih lama