Sambar.id, Makassar, Sulsel - Owner Pallubasa Srigala Kecelakaan di jalan Tol Reformasi Makassar, dua orang meninggal dunia.Saat korban dievakuasi (doc.foto)
Kasat Lantas Polrestabes Makassar, Kompol Mamat Rahmat ungkap peristiwa kecelakaan di jalan tol layang Kota Makassar, Rabu (25/9/2024) malam.
Peristiwa Kecelakaan Lalu lintas Mobil Land Cruisers Nopol B 1539 CJH bergerak dari arah utara ke selatan pada jalan Tol Reformasi makassar dan menabrak bagian belakang Mobil Hyno Kontainer gandengan R10 dengan Nopol DD 8937 MP.
"Akibatnya yang menyebabkan 2 orang meninggal Dunia yakni owner pallubasa srigala bersama anaknya dan kerugian materil, di Wilayah Polrestabes Makassar Polda Sulsel," ungkapnya.
Sebuah Mobil Land Cruisers Nopol B 1539 CJH bergerak dari arah utara ke selatan pada jalan Tol Reformasi makassar dan menabrak bagian belakang Mobil Hyno Kontainer gandengan R10 dengan Nopol DD 8937 MP yang sementara bergerak pada jalan yang sama satu arah.
Identitas Pengendara dan luka: Pengemudi Mobil Mobil Hyno Kontainer gandengan R10 dengan Nopol DD 8937 MP, WAHYUDI (36)Tahun
Sementara yang ketahui dua orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sebuah mobil mewah Land Cruiser dengan truk kontainer di Tol Layang Reformasi, Makassar, Sulawesi Selatan.
Berdasarkan infomasi yang sempat dihimpung. Korban merupakan ibu dan anak yang berada di dalam mobil Land Cruiser tersebut.
Peristiwa ini terjadi ketika mobil Land Cruiser yang dikemudikan oleh Al Qadri, yang merupakan Owner Pallubasa Serigala dengan tiga penumpang di dalamnya, melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan tinggi, hendak menyalip truk kontainer dari sisi kanan, mobil tersebut justru menabrak bagian belakang truk.
Akibat kecelakaan tersebut, dua penumpang mobil Land Cruiser meninggal dunia. Korban pertama adalah Nurjannah, 35 tahun, yang mengalami patah pada jari tangan kiri, kedua lengan, serta rahang.
Sedangkan, korban kedua, M.F., 7 tahun, sempat terlempar keluar dari mobil dan mengalami luka pada kepala, lebam di badan, perut kiri bocor, serta tangan kiri robek.
Kedua korban yang meninggal dunia diketahui merupakan ibu dan anak. Sementara itu, pengemudi Land Cruiser yang merupakan suami dan ayah dari kedua korban selamat, hanya mengalami luka lecet di kaki.
Penumpang lainnya, Khaerunisa, 23 tahun, mengalami memar dan luka robek pada tubuh, dan saat ini dirawat di Rumah Sakit Ibnu Sina, Makassar.
"kedua jenazah ibu dan anak tersebut langsung dibawa ke rumah duka di Jalan Serigala, Kota Makassar, untuk disemayamkan," ujar Kasat Lantas Polrestabes Makassar Kompol Mamat Rahmat. (Dian)