Menuju Kebondanas Maju Pemdes Genjot Pembangunan Infrastuktur, Bayu Putra : Kami Sangat Mengapresiasi Kinerja Kepala Desa


warga sedang melaksanakan pengecoran jaling.


Sambar.id, SUBANG, JABAR -
Guna meningkatkan perekonomian masyarakat Pemerintah Desa (Pemdes) Kebondanas, Kecamatan Pusakajaya kembali realisasikan anggaran Dana Desa (DD) tahap ke II tahun 2024, untuk pembangunan cor beton jalan lingkungan di Dusun Kebondanas, Jumat (20/09/2024)


Kepala Desa Kebondanas Candra Adi Sonjaya,  mengatakan anggaran DD tahun 2024 ini kita alokasikan untuk peningkatan jalan lingkungan Dusun Kebondanas hal tersebut guna meningkatkan kualitas jalan selain itu juga guna menunjang roda ekonomi warga, karena dengan infrastruktur jalan yang bagus akan memudahkan distribusi hasil pertanian khusunya warga Kebondanas.


"Pembangunan jalan ini punya inflikasi yang luas, jika akses jalan tersedia dengan baik,  tentu akan berdampak positif bagi lancarnya mobilisasi, transportasi  dan pada akhirnya berpengaruh pada peningkatan ekonomi," ucap Candra.


Selain itu Candra  menambahkan, bukan karena itu saja  pembangunan infrastuktur juga punya korelasi langsung terhadap kuwalitas asfek sosial dan budaya," ungkapnya.

"Kami ingatkan kepada warga dengan telah dibangunya jalan tersebut agar menjaga dan merawatnya. Pembangunan tidak akan berjalan dengan baik kalau tidak diikuti dengan kesungguhan warga untuk meneruskan dengan cara menjaga dan merawatnya, hal ini demi kebaikan kita," katanya.


Sementara itu salah satu warga Kebondanas sekaligus praktis hukum Bayu Putra FHW Law Firm sangat mengapresiasi atas pembangunan jalan lingkungan yang selama ini masih rusak.


"Kami atas nama warga masyarakat kebondanas sangat mengapresiasi kepada Pemdes Kebondanas terutama kepada Pa Kuwu Candra yang tanpa kenal lelah terus membanguna desa yang salah satunya pembangunan infrastuktur jalan lingkungan Dusun Kebondanas dengan di cor. Sebagai warga, kami sangat puas dan senang, terkait kondisi jalan saat ini," ungkap Bayu Putra.(*)
Lebih baru Lebih lama