Bhabinkamtibmas Polsek Mambi Kelurahan Talippuki Laksanakan Samban dan Patroli Rutin untuk Jaga Keamanan Warga

MAMASA--Bhabinkamtibmas Kelurahan Talippuki, Bripka Hendra Sapri, melaksanakan samban dan patroli rutin dan monitoring di wilayah Kelurahan Talippuki, Kec. Mambi, Kab. Mamasa, Rabu 24 September 2024


Patroli ini merupakan bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sekaligus mempererat hubungan dengan warga setempat. Dalam patroli tersebut, Bripka Hendra menyempatkan diri untuk menyambangi warga dan berdialog langsung mengenai kondisi keamanan lingkungan. 


Ia menghimbau agar masyarakat senantiasa menjaga situasi yang kondusif di sekitar tempat tinggal mereka. Jika ada permasalahan atau potensi gangguan keamanan, warga diminta segera melapor kepada Bhabinkamtibmas atau Babinsa setempat, agar dapat diambil langkah cepat untuk mengatasi hal-hal yang tidak diinginkan. 


Selain itu, Bripka Hendra juga memberikan penyuluhan singkat mengenai pentingnya pemahaman hukum dan keamanan. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang aturan dan hukum yang berlaku, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib. 


Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kehadiran aparat keamanan di tengah-tengah masyarakat, sehingga warga merasa lebih aman dan terlindungi. Patroli ini juga memberikan kesempatan bagi warga untuk menyampaikan keluhan atau masukan langsung kepada Bhabinkamtibmas terkait masalah yang mungkin mereka hadapi di lingkungannya. 


Patroli dan sambang yang dilakukan oleh Bripka Hendra berlangsung dengan aman dan lancar, serta mendapat tanggapan positif dari masyarakat yang merasa terbantu dengan adanya kehadiran rutin dari pihak kepolisian. Demikian kegiatan patroli rutin yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Talippuki, 


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

Lebih baru Lebih lama