Polsek Banawa Kawal Ketat Karnaval Meriahkan Peringatan HUT RI dan HUT ke-72 Donggala

Caption : Tampak Personel Polsek Banawa Polres Donggala mengawal Ketat Karnaval HUT Kabupaten Donggala ke 72 dan HUT RI ke 79/F-Hms Polres Donggala.


SAMBAR.ID, Donggala, Sulteng - Dalam memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kabupaten Donggala dan HUT ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia.


Kegiatan karnaval tersebut antuasias dan hikmad diikuti oleh berbagai elemen, termasuk masyarakat berlangsung meriah pada Selasa pagi (13/8/2024). 


Giat karnaval ini, dimulakan sejak kemarin, Donggala, 12 Agustus 2024, Acara yang dimulai sekitar pukul 13.00 WITA ini dimulai dari depan Kantor Camat Banawa, Kelurahan Gunung Bale, dan diikuti oleh ratusan peserta.


Tampak peserta karnaval yang ikut serta diantaranya, pelajar tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Madrasah Tsanawiyah (Mts), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan ketinggalan masyarakat dari Kecamatan Banawa.


Adapun Rute karnaval melintasi berbagai jalan utama di Donggala, mulai dari Jalan Jati di Kelurahan Gunung Bale, kemudian melewati Tugu Adipura Donggala, Jalan Kemakmuran, Jalan Mutiara, dan Jalan Hi. Samauna, Kemudian berlanjut ke Jalan Petalolo di Kelurahan Boya. 


Titik akhir atau finish dari kegiatan ini bertempat di Taman Kita Donggala, yang menjadi pusat kegiatan penutupan karnaval.


Pengawalan dan pengamanan ketat dilakukan oleh personel Polres Donggala dan Polsek Banawa demi memastikan kegiatan berjalan lancar tanpa hambatan. 




Sementara itu Kapolsek Banawa, IPTU Safri, S.H., melalui Kasihumas Polres Donggala, mengatakan pihak mengarahkan jalannya dan mengawal ketat sepanjang rute karnaval. 


"Berkat kesiapan dan kerja sama yang baik antara panitia penyelenggara dan aparat keamanan, kegiatan karnaval berlangsung aman dan terkendali, tanpa adanya insiden yang mengganggu.” tutur Kapolsek melalui Kasihumas AKP Suwenda.


Karnaval itu lanjutnya, merupakan bagian dari rangkaian acara untuk memperingati dua momen penting, yaitu HUT Kabupaten Donggala dan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI. 


Antusiasme peserta, terutama para pelajar, terlihat jelas sepanjang acara berlangsung. Karnaval berakhir pada sekitar pukul 16.00 WITA, dengan suasana yang penuh semangat kebangsaan dan kebanggaan akan budaya lokal. 


"Dengan berakhirnya karnaval ini, diharapkan semangat kebersamaan dan nasionalisme semakin mengakar di tengah masyarakat Donggala, khususnya generasi muda yang menjadi peserta utama dalam acara ini.” "pungkasnya. (Red/Abu Bakar).


Source : Humas Polres Donggala.

Lebih baru Lebih lama