Pergelaran Ambang Gangguan Pagi Sat Lantas Polres Mamasa

MAMASA--Satuan Lalu Lintas Polres Mamasa menggelar operasi Ambang Gangguan Pagi di Wilayah Hukum Polres Mamasa, kamis, 29 Agustus 2024


Operasi ini difokuskan pada sejumlah titik strategis di Kota Mamasa, seperti Simpang Lima, Pertigaan Bank BRI, Simpang Jalan Pembangunan, Pertigaan ATM Gabungan Dinas, Traffic Light, Simpang Demmatande, dan Simpang Ahmad Yani. Dalam operasi tersebut,


Personel Sat Lantas Polres Mamasa melakukan pengaturan dan penjagaan arus lalu lintas. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran lalu lintas, khususnya pada jam sibuk pagi hari, serta mengurangi potensi kemacetan di beberapa titik rawan. Tujuan utama dari operasi ini adalah memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat pengguna jalan. 


Selain itu, upaya ini juga bertujuan untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas, terutama di wilayah yang sering terjadi kecelakaan. 


Kasat Lantas Polres Mamasa, IPTU Jamaluddin, S.H., menyampaikan kepada personelnya "Bahwa tujuan utama dari operasi ini adalah untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat pengguna jalan" Ujarnya


Seluruh kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, menunjukkan keseriusan Polres Mamasa dalam menjaga keselamatan dan ketertiban berlalu lintas di wilayahnya.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

Lebih baru Lebih lama