Pastikan Bansos Beras Tepat Sasaran Bhabinkamtibmas Polsek Binong Melaksanakan Monitoring Dan Pengamanan


Bhabinkamtibmas Desa Cicadas Kawal Pendistribusian beras.



Sambar.id, SUBANG, JABAR -
Guna memastikan Bantuan Sosial (Bansos) Beras dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) tepat sasaran

Bhabinkamtibmas Desa Cicadas Polsek Binong, Polres Subang, Polda Jabar Aiptu Cepi Irman melaksanakan monitoring pendistribusian beras Program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) yang bertempat di aula Desa Cicadas, Rabu (14/08/2024).

Selain melakukan monitoring, Aiptu Cepi Irman juga melakukan pengamanan guna menciptakan rasa aman dan yaman kepada masyarakat binaannya.

Aiptu Cepi Irman mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengantisifasi gangguan kamtibmas, selain itu juga untuk  memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat," tuturnya

"Giat monitoring ini, guna melaksanakan pemantauan dan pendampingan pendistribusian Bansos Beras, kepada 935 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), agar pelaksanaan  penyaluran bantuan pangan tersebut berjalan aman, tertib dan  lancar," ucapnya.

Sementara itu Kapolsek Binong, Iptu Asep Musa Dinata, S.Ip, M.M. mengatakan, dalam rangka mendukung Program Pemerintah, Polri hadir ditengah - tengah masyarakat guna melakukan pengawasan dan juga pengamanan sehingga dalam pelaksanaan setiap kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar," ungkap Kapolsek.

Kapolsek berharap bantuan pangan ini bisa sedikit meringankan beban warga, dalam kehidupan sehari hari ditengah - tengah belum setabilnya ekonomi pasca pemilu dan jelang Pilkada 2024 mendatang," harapnya.

"Untuk penyaluran Bansos Beras tahap ke tiga ini masih tetap  di distribusikan  oleh  Kantor Pos dan Giro, secara  langsung kepada penerima manfaat sesuai dengan data yang sudah ada, dan kami Polri siap mengawal hingga kegiatan selesai," pungkasnya.
Lebih baru Lebih lama