Dialog Bersama Warga Terdampak, Ini Instruksi Gubernur Ke BPBD Sulteng

 
Caption : Laporan Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Prov Sulteng Andy Sembiring, S.STP, M.Si, dihadapan Gubernur Sulteng H. Rusdy Mastura/F-Hms Pemprov Sulteng.


Sambar.Id, Banggai, Sulteng - Tingginya intensitas curah hujan yang terjadi belakangan ini mengakibatkan sejumlah wilayah Sulawesi Tengah (Sulteng), khususnya di Kabupaten Banggai dilanda bencana alam banjir.


Berdasarkan laporan Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Prov Sulteng Andy Sembiring, S.STP, M.Si, bahwa wilayah yang terdampak bencana banjir, meliputi Kecamatan Batui, Kecamatan Batui Selatan, Kecamatan Toili dan Kecamatan Moilong.


Mengetahui hal tersebut, Sigap Gubernur Sulteng H.Rusdy Mastura bergerak cepat untuk melihat langsung kondisi di lapangan.


Setibanya di Balai Desa Sukamaju, Kecamatan Batui Selatan, Jum'at (12/07/2024), Ia pun berdialog dengan warga terdampak.


Turut mendampingi Gubernur, Kepala Bapenda Provinsi Sulteng Drs. Rifki Anata Mustaqim, M.Si, Kadis Kesehatan Prov Sulteng dr. Komang Adi Sujendra, Sp.PD, dan Kadis Kominfo Sulteng Sudaryano R Lamangkona


Turut mendampingi pula, Karo Perekonomian Yuniarto Pasman, Unsur Forkopimda Banggai, Para Kepala OPD teknis Lingkup Pemkab Banggai.




Pada kesempatan itu, Gubernur H.Rusdy Mastura menuturkan tujuan kedatangannya untuk mencari solusi yang terbaik terhadap bencana banjir yang terjadi.


Beliau menginstruksikan BPBD Provinsi Sulteng untuk segera melakukan normalisasi sungai, serta mengimbau warga agar selalu tetap waspada dalam menghadapi cuaca ekstrim.


Terakhir gubernur berharap bencana banjir dapat segera selesai agar masyarakat terdampak bisa kembali beraktivitas dengan normal.(**)

Source : Biro Administrasi Pimpinan
Lebih baru Lebih lama