Cegah Perkembang Biakan Kepala Desa Bojong Jaya Pimpin Geropyokan Pembasmian Hama Tikus



Sambar.id, SUBANG, JABAR - Kepala Desa Bojong Jaya, Kecamatan Pusakajaya, Kabupaten Subang, bersama warga masyarakat giat laksanakan Geropyokan Tikus yang berlokasi di areal pesawahan blok Pertamina Desa Bojong Jaya, Selasa (16/07/2024).


Pelaksanaan kegiatan gropyokan tikus sendiri dipimpin langsung oleh Kepala Desa Bojong jaya Anim Danim, sedangkan kegiatan dimulai dari pukul 8.00 – Selesai.


Kepala Desa Bojong jaya Anim Danim mengatakan, dengan adanya geropyokan pembasmian hama tikus yang dilakukan sekarang ini diharapkan bisa mencegah perkembang biakan hama tikus yang akan menyerang tanaman padi milik Petani. Sehingga kita harapkan panen padi musim tanam sekarang hasilnya bisa berlimpah," tutur Anim Danim.


Anim Danim menambahkan, luas areal tanama padi di Desa Bojong Jaya  ini puluhan hektar, daerah ini memang rentan terhadap ancaman hama tikus.


"Populasi tikus khusunya di wilayah Bojong Jaya  ini cukup tinggi makanya kami bersama para petani dan Gapoktan mengadakan geropyokan tikus hal tersebut untuk mengurangi populasinya," ucapnya.


Selain itu menurut Kades kegiatan gropyokan tikus tersebut selain memiliki tujuan utama dalam membasmi hama tikus juga memiliki kebermanfaatan lain. Kearifan lokal ini menumbuhkan sikap gotong royong antar para petani dan sebagai ajang silaturahmi. Kegiatan gropyokan tikus memiliki dimensi moral karena pelaksanannya tidak dapat dilakukan secara individu sehingga gaya hidup gotongroyong dan tolong-menolong tergambar dalam etika kearifan lokal petani dalam pemberantasan tikus metode ini," pungkas Kades. (*)
Lebih baru Lebih lama