Prihatin Akan Nasib Generasi Anak Akibat Gadget" H. Suprayogi Warga Desa Kalitengah Membuka Olah Raga Tarung Derajat AA (Boxer)


Sambar.id
, Cirebon, JABAR 
- H. Suprayogi Prihatin akan nasib anak-anak di Kecamatan Tengah Tani, Kabupaten Cirebon, Khususnya anak Desa Kalitengah dan Desa Kalibaru, di era digital banyak anak-anak jaman sekarang atau generasi z yang lebih mementingkan Gadgetnya daripada memikirkan hal-hal yang positif selain mengunakan Gadget atau bermain Handphone. 


Dari itulah seorang H. Suprayogi mengetuk hatinya untuk membuka olahraga Tarung Derajat AA(Boxer) di Desanya


Dalam hal ini H. Suprayogi tidak banyak menunggu waktu lama dirinya pun langsung bergerak cepat demi menyelamatkan anak-anak di Desanya dalam hal Olahraga serta mengandeng beberapa pihak untuk membuka dan mensukseskan Olahraga Tarung Derajat atau Boxer. 


Dalam Pembukaan Tarung Derajat AA (Boxer) tersebut hadir Dewan Pembina Tarung Derajat Kabupaten Cirebon H. Imron Rosadi, M.Ag. X Bupati Cirebon periode 2019-2024  H. Edi susanto, M.M., selaku Kepala Komite Tarung Derajat, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat,yang di wakilkan oleh staf komite Tarung Derajat. 



Pembukaan atau seremonial Tarung Derajat resmi di buka oleh mantan Bupati Cirebon  selaku Dewan Pembina Tarung Drajat AA(Boxer), Selasa (25/06/2024) Pukul 08: 00 Wib. Di GOR Desa Kalitengah. 


Dengan di hadiri oleh beberapa unsur dari forkopimcam, Pemdes Kalitengah, Pemdes Kalibaru, Babinsa kamtibmas, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat Desa setempat. 


"Menurut  H.Suprayogi di bukanya Olahraga Bela diri Tarung derajat ini bertujuan Untuk menyiasati generasi muda untuk hal-hal yang positif,supaya tidak terlalu banyak bermain Gadget (HP) karena Gadget atau Handphone itu sendiri yang di takutkan banyak di temukan hal negatifnya daripada positifnya," jelas H. Suprayogi.


"Saya meminta Doanya kepada Warga Atau Masyarakat Desa Kalibaru dan Desa Kalitengah ini dengan di bukanya Olahraga beladiri Tarung Derajat AA (Boxer) secara pribadi dengan Rahmat Allah SWT di lancarkan tidak ada hambatan sehingga bisa bermanfaat bagi anak-anak kita," pintanya.


Serta berharap dengan di bukanya Olahraga Tarung Derajat(Boxer) ini menambah peminat anak-anak kita untuk berolahraga dan mempunyai prestasi di bidang Bela diri Tarung Derajat. AA(Boxer), " Tandasnya. 


Sementara Kepala Desa Kalitengah, melalui Sekdes Lukman menyambut baik atas adanya salah satu Cabang Olahraga beladiri Tarung Derajat di Desa Kalitengah ini dapat merangsang minat  masyarakat sekitar untuk bisa ikut berpartisipasi dalam event atau  program-program yang sudah ada di Desa Kalitengah "tadi juga sudah di sampaikan oleh Dewan pembina Tarung Derajat, AA (Boxer) H. Imron Rosadi supaya muncul potensi-potensi muda berbakat untuk bisa mengangkat nama Desa atau daerah kita di kanca nasional," Pungkasnya.


(Jufri)

Lebih baru Lebih lama