Sambar.id, Majalengka, - Banyak cara yang dilakukan jajaran Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Salah satu metode yang efektif adalah melalui kegiatan Polisi Blusukan dan Patroli Blusukan, program inovatif yang diinisiasi oleh Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR.Pada Selasa (11/6/2024).
Ka SPKT II Polsek Cikijing, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aipda Mustopa, bersama Bhabinkamtibmas Bripka Dede Arif, menjalankan program ini dengan menyambangi pengemudi ojek pangkalan di Desa Sukamukti, Kecamatan Cikijing. Patroli ini bertujuan untuk berdialog dan memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengemudi ojek.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Cikijing, AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., menyampaikan, "Kegiatan Polisi Blusukan ini merupakan upaya kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memastikan lingkungan tetap aman dan kondusif. Kami terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat."pungkasnya.(d3r*)