Kepala Desa Sukamaju Hadiri Acara Wisuda dan Kenaikan Kelas di Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an


SAMBAR.ID, Sukabumi - Kepala Desa Sukamaju Kecamatan Cikakak Kabupaten Sukabumi, Jenal Abidin menghadiri acara Wisuda dan Kenaikan Kelas peserta didik jenjang TK Islam, MIS, SMP IT, dan SMK Terpadu di Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an tahun ajaran 2023/2024. Dimana acara tersebut digelar mulai tanggal 23 - 24 Juni 2024 yang berlokasi di Kp. Ciputat Desa Sukamaju. 



Sosok kepala desa yang dikenal sangat dekat dengan masyarakat ini membuktikan diri bahwa beliau akan senantiasa mendedikasikan dirinya sebagai pelayan dan pengayom masyarakat desa sukamaju. Bahkan dalam hampir tiap kesempatan, Kepala Desa yang satu ini selalu berperan aktif dalam berbagai kegiatan yang ada dilingkungan masyarakat Desa Sukamaju Kecamatan Cikakak.


Dalam sambutannya, Jenal menyampaikan bahwa pentingnya pendidikan islam yang dikolaborasikan dengan pendidikan umum semenjak dini untuk membentuk karakter yang berakhlakul karimah bagi generasi penerus bangsa. "Pendidikan agama itu bukan sekedar mempelajari ayat-ayat suci al-qur'an, melainkan harus ada keseimbangan dengan pengetahuan umum agar generasi mendatang lebih rasional  dalam berfikir serta selalu mengedepankan sikap yang berakhlakul karimah dalam menjalani kehidupan di masa yang akan datang", imbuhnya. Senin (24/06/2024)


Kepala Desa pun memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pengelola Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an yang telah memberikan kontribusi besar terhadap peningkatan angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) khususnya di Desa Sukamaju. "Hadirnya lembaga-lembaga pendidikan seperti Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an tentunya menjadi kebanggaan bagi kami selaku Pemerintahan Desa Sukamaju, karena kiprahnya akan mampu memberikan peningkatan terhadap pembangunan manusia", pungkasnya. 


Pada kesempatan itu hadir pula Babinkamtibmas Desa Sukamaju Briptu Rizal Ilhami Jarkasih. Beliau menuturkan betapa pentingnya pendidikan islam yang dipadukan dengan umum. Sehingga akan terjadi keseimbangan anatara Ilmu Pengetahuan dan Taqwa serta Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. 

"Generasi muda adalah tulang punggung bangsa yang diharapkan dimasa depan mampu meneruskan tongkat estafet kepemimpinan bangsa ini agar lebih baik dan terhindar dari pengaruh negatif dari pergaulan dan menjadikan generasi muda yang berilmu rajin beribadah mengaji berbakti kepada orang tua", tuturnya.


Ketua Yayasan beserta pengelola pendidikan TK Islam, MIS, SMP IT, dan SMK Terpadu Nurul Qur'an menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kepala Desa atas kehadiran serta dukungan yang telah diberikan kepada Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an.

"Kami segenap keluarga besar Yayasan Pendidikan Islam Nurul Qur'an mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan dukungan bapak Kepala Desa yang senantiasa hadir di tengah-tengah kami dalam berbagai kegiatan yang kami laksanakan". Tutur ketua Yayasan. 



(Hans/Tim)

Lebih baru Lebih lama