Jelang Pilkada Serentak, Partai Demokrat Muna Resmi Bentuk Tim Sembilan

 

Konfrensi pers di kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Muna


Sambar.id, Muna, Sultra - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kabupaten Muna menggelar rapat internal Partai yang di pimpin oleh Ketua DPC Demokrat Muna Awal Jaya Bolombo pada hari Selasa (11/06/24) 


Rapat tersebut dihadiri oleh kader partai, pengurus harian partai dan juga anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) terpilih periode 2024-2029.


Dalam agenda rapat tersebut telah disepakati Pembentukan Tim Sembilan (9) yang beranggotakan Cahwan yang juga sebagai kordinator, Harmini, Sukri, Salam Loga, Rasmin, Farid Almuwardi, Alvin dan Olga. 


Cahwan mengatakan Tim 9 tersebut bertugas untuk membangun komunikasi antara partai politik. 


"Tim 9 ini nantinya akan bertugas untuk membangun dan menjalin komunikasi politik yang selanjutnya issu Sentral yang kita bahas dalam rapat tadi kemungkinan besar Demokrat bersikap akan membangun Koalisi baru dengan catatan ketika bakal calon yang mendapat surat tugas tidak melakukan langkah-langkah komunikasi politik yang baik," kata Cahwan


"Sehingga dengan bermodalkan 4 kursi kami partai Demokrat siap membangun Koalisi baru dengan semua pihak yang ingin berkontribusi dalam pilkada dalam rangka sama-sama menuangkan ide dan gagasan untuk membangun daerah yang kita cintai ini," sambung kordinator tim 9 yang juga merupakan wakil Ketua DPRD Kabupaten Muna. 


Lebih baru Lebih lama