Jelang Hari Bhayangkara Ke-78, Polsek Pasangkayu Bersama Bhayangkari Laksanakan Bansos.

PASANGKAYU – Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 tinggal menghitung hari. Berbagai rangkaian kegiaan memeriahkan ulang tahun Korps Bhayangkara telah dilaksanakan Polri mulai tingkat Mabes sampai Polsek.


Salah satu kegiatan dalam menyambut Hari Bhayangkara tampak dalam Bansos Kapolsek Pasangkayu IPTU Mustamir S.H dan Ketua Bhayangkari Ranting Pasangkayu Ny. Anita Mustamir saat mendatangi kediaman Purnawirawan dan Warakawuri.


Selain Purnawirawan dan Warakawuri, Kapolsek Pasangkayu dan Ketua Bhayangakari Ranting Pasangkayu juga mendatangi warga tidak mampu di Lingkungan  Labuang Kelurahan Pasangkayu untuk memberikan paket-paket sembako.


Kapolsek Pasangkayu IPTU Mustamir S.H mengatakan ini merupakan bentuk kepedulian Polri Khususnya Polsek Pasangkayu kepada para anggota pendahulu Polri dan masyarakat sekaligus bentuk rasa syukur karena kehadiran Polri masih sangat dinanti dan diharapkan oleh masyarakat,


IPTU Mustamir berharap melalui kegiatan Bantuan Sosial ini dapat membantu ekonomi para sasaran sesuai tema peringaan Hari Bhayangkara ke-78 yaitu Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan menuju Indonesia Emas.


Kapolsek Pasangkayu juga menambahkan Bansos tersebut mencerminkan komitmen Polri untuk terus berkontribusi secara positif dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat.


Ketua Bhayangkari Ranting Pasangkayu Ny. Anita Mustamir juga memberikan penjelasan bahwa sebagai istri anggota Polri akan terus berpartisipasi aktif dan akan mendukung semua kegiatan Polsek Pasangkayu dalam memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

Lebih baru Lebih lama