Aipda Mustopa dari Polsek Cikijing Sambangi Agen BRI Link untuk Tingkatkan Keamanan

Sambar.id, Majalengka, - Ka SPKT II Polsek Cikijing, Polres Majalengka, Polda Jabar, Aipda Mustopa menyambangi agen BRI Link di Desa Sukamukti, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka, Selasa (11/06/2024).


Dalam kunjungannya, Aipda Mustopa memberikan imbauan kepada pegawai dan pemilik usaha BRI Link untuk mewaspadai beredarnya uang palsu. "Diminta kepada pemilik dan pegawai BRI Link untuk dapat mewaspadai beredarnya uang palsu serta lebih meningkatkan keamanan dengan cara memasang CCTV di sekitar tempat usaha," ujarnya.


Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan keselamatan tetap terjaga, sehingga menciptakan situasi yang lebih aman dan kondusif di Kecamatan Cikijing. Meskipun belum pernah terjadi gangguan Kamtibmas di sekitar perbankan wilayah ini, kewaspadaan tetap harus ditingkatkan karena potensi kejahatan bisa muncul kapan saja jika ada kesempatan.


Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Cikijing AKP Rudy Djunardi M, S.H., M.H., menyampaikan, "Langkah preventif seperti ini sangat penting untuk memastikan lingkungan usaha di Kecamatan Cikijing tetap aman dan bebas dari gangguan kriminal."pungkasnya.(d3r*)

Lebih baru Lebih lama