Personel Polsek Pamboang Laksanakan Patroli dan Monitoring di Wilayah Rawan Gangguan Kamtibmas

MAJENE - Personel Polsek Pamboang melaksanakan patroli dan monitoring di wilayah hukum Polsek Pamboang dengan fokus pada tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya gangguan Kamtibmas. Senin malam (27/5/24)


Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat setempat serta mencegah terjadinya tindak kejahatan.


Dalam giat tersebut, personel Polsek Pamboang berinteraksi langsung dengan masyarakat. Mereka mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. 


Personel juga memberikan imbauan agar masyarakat menghindari perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain, serta segera melaporkan jika ada permasalahan yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas atau tindak pidana lainnya.


Kapolsek Pamboang, Iptu Herman S, menjelaskan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan. 


"Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Kami mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan proaktif dalam menjaga lingkungan sekitar. Jika ada hal-hal yang mencurigakan atau berpotensi menimbulkan gangguan keamanan, segera laporkan kepada pihak kepolisian," ujar Iptu Herman S.


Kegiatan patroli ini meliputi beberapa area yang dianggap rawan, seperti permukiman padat penduduk, pusat perbelanjaan, dan lokasi-lokasi yang sering menjadi titik kumpul masyarakat. 


Dalam patroli tersebut, personel Polsek Pamboang juga berdialog dengan warga, mendengarkan keluhan, serta memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi.


Warga Pamboang menyambut baik kegiatan ini. seorang warga setempat, mengungkapkan bahwa patroli rutin dari Polsek Pamboang membuatnya merasa lebih aman. "Kehadiran polisi yang sering berpatroli dan berinteraksi dengan kami sangat membantu. Kami merasa lebih tenang dan terlindungi," katanya.


Selain itu, dalam kegiatan tersebut, Polsek Pamboang juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan menghindari perbuatan yang dapat merugikan. 


Pesan-pesan yang disampaikan diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih peduli terhadap keamanan di sekitar mereka.


Dengan patroli dan monitoring yang rutin dilakukan, Polsek Pamboang berharap dapat menekan angka kriminalitas dan gangguan Kamtibmas di wilayahnya. 


Iptu Herman S menegaskan bahwa Polsek Pamboang akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.

Lebih baru Lebih lama