POLMAN - Bhabinkamtibmas Aipda Rahman bersama pemerintah Desa Nepo didampingi petugas dari PKM Kebun sari melaksanakan kegiatan fogging atau pengasapan nyamuk di Dusun 3 Lanrae Desa Sidorejo Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman. Selasa (28/05/24)
Kapolsek Wonomulyo Akp Sandy Indrajatiwiguna melalui Bhabinkantibmas Desa Sidorejo Aipda Rahman mengatakan kegiatan fogging atau pengasapan nyamuk atas himbauan puskesmas Kebun sari dan dalam pelaksanaannya di dampingi oleh petugas kesehatan.
Untuk mencegah penularan dan dan penyebaran nyamuk pembawa penyakit DBD (nyamuk Aedes aegypti) maka perlu dilakukan pengasapan atau fogging. Ucapnya
Penyengasapan mengunakan alat fogging dengan bahan solar di campur insektisida untuk mencegah penularan penyakit DBD. Ungkapnya
Menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan guna mencegah penyebaran DBD dan tetap menjaga Kamtibmas sehingga tercipta situasi aman dan Kondusif. Pungkasnya
Humas Polres Polman