Presiden Jokowi saat konferensi pers dihadapan para awak media di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.
Sambar.id, Muna, Sultra - Kehadiran Presiden Joko Widodo (Jokowi) di wilayah Bumi Sowite didampingi oleh Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin telah membawa berkah yang sangat luar biasa khususnya pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. LM. Baharuddin Kabupaten Muna.
Saat kunjungan di RSUD Baharuddin pada hari Senin 13/05/2024, Jokowi memuji kebersihan dan kerapian serta memuji keindahan bangunan Rumah Sakit.
"Kebersihan dan kerapian dirumah sakit ini harus dipertahankan, dan kalau perlu ditingkatkan. Dan saya berpesan agar pelayanan didaerah ditingkatkan," ujar Presiden Jokowi.
Ditempat yang sama, Jokowi juga perintahkan Menkes Budi Gunadi Sadikin agar memberikan bantuan beberapa Alat Kesehatan (Alkes) kepada RSUD dan beberapa Puskesmas yang ada di kabupaten Muna.
"Untuk menunjang pelayanan tersebut, saya akan segera perintahkan menteri kesehatan untuk menurunkan bantuan Alkes modern berupa CT scan, MRI, cath lab, USG, elektrokardiogram (EKG) dan mammogram, begitupun untuk puskesmas-puskesmas akan dilengkapi dengan USG," terangnya.
Direktur RSUD Raha dr. Marlin sangat bersyukur dengan kunjugan presiden di RSUD dr.Baharuddin, M.Kes.
"Walaupun itu dadakan, namun kami tetap siap menunjukan apa yang akan menjadi penilaian positif dari bapak presiden," ungkapnya.
"Sehingga menjadi kesyukuran yang tak terhingga, bahwa RSUD Raha dan beberapa puskesmas, akan mendapatkan bantuan Alkes modern," tutupnya.
Penulis: Iky