Sambar.id, Oku, Sumsel - Direktur RSUD Ibnu Sutowo baturaja.Dr.Rynna Dyana menerjunkan tim untuk membantu warga terdampak banjir di Baturaja OKU Banjir terjadi di berapa titik sejak selasa (7/5/2024) karena hujan dengan intensitas tinggi.
Adapun sejumlah kawasan yang terdampak banjir antara lain dusun baturaja, kampung sawa,laya, kebun jeruk,Sukajadi,Karta mulia dan berapa tempat lain nya. Beberapa rumah di kawasan ini digenangi air hingga dada orang dewasa.
Dr Rynna Dyan, mengutuskan pihaknya langsung membantu warga yang kena musibah banjir.
"Sejak malam Rabu hingga sore ini kita sudah siapkan nasi bungkus untuk warga terdampak. Di rumah-rumah mereka atau di pengungsian," ucap Bu direktur RSUD
Dr Rynna Dyana menerjunkan tim ke lapangan untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak banjir yang berasal dari luapan sungai OGAN tersebut.
"Kita turunkan tim untuk membantu korban banjir di Kota baturaja. Untuk membagi nasi bungkus. Ribuan nasi bungkus pun langsung di berikan warga yang terdampak banjir," ujar Bu direktur
Sementara itu, sariyah ibu RW(03) desa kebun jeruk kelurahan saung naga Baturaja barat,berterima kasih atas bantuan dan reaksi cepat yang dilakukan tim . Menurutnya, bantuan cepat itu sangat menolong warga.
"Kami menjadi sangat tertolong di kala bencana ini terjadi. Mereka datang di saat yang tepat dan dibutuhkan. Terima kasih ibu direktur RSUD ," pungkasnya
(D1360A)