Sambar.id, SUBANG, JABAR - Peran aktif Bhabinkamtibmas Polri kepada masyarakat tak cukup hanya dengan melakukan kegiatan sambang dan pengamanan saja, akan tetapi guna mensukseskan program kerja Pemerintah Desa (Pemdes) Bhabinkamtibmas Polri juga punya peranan untuk melakukan kegiatan pengawasan dan monitoring pelaksanaan pembangunan infrastuktur yang bersumber dari Dana Desa (DD) maupun anggaran yang lainnya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cicadas, Polsek Binong, Polres Subang, Aiptu Cepi Irman melaksanakan giat monitoring pembangunan Tembok Penahan Tanah ( TPT ) yang berlokasi Dusun Tanjungjaya Desa Cicadas yang bersumber dari anggaran Dana Desa (DD) tahap ke 1 tahun 2024, Rabu (08/05/2024).
Dalam giat tersebut Aiptu Cepi turut aktif dalam memonitoring pembangunan infrastruktur desa yang sedang berlangsung. Hal ini dilakukan untuk memastikan pembangunan tersebut berjalan dengan lancar dan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.
Menurut Kapolsek Binong, Polres Subang Iptu Asep Musa Dinata, S.Ip, M.M, kehadiran Bhabinkamtibmas dalam memonitoring pembangunan infrastruktur desa sangat membantu untuk mengurangi potensi adanya penyelewengan dana pembangunan. Dalam hal ini, Bhabinkamtibmas dapat memberikan pengawasan yang intensif terhadap pembangunan yang berjalan, sehingga setiap kendala atau masalah yang terjadi bisa segera diatasi, tutur Kapolsek.
"Peran aktif Bhabinkamtibmas dalam memantau pembangunan di wilayah binaanya ini bisa menjadi contoh bagi daerah lain yang ada diwilayah hukum Polsek Binong," ucap Kapolsek.
Selain itu Kapolsek menambahkan, Pembangunan yang transparan, akuntabel, serta melibatkan masyarakat secara langsung merupakan kunci keberhasilan pembangunan, secara berkesinambungan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat di tingkat desa itu sendiri," tegas Kapolsek. (*)