Lestarikan Adat Istiadat, Pemdes Cigugur Kaler Gelar Mapag Sri



Sambar.id, SUBANG, JABAR - Mapag Sri merupakan  acara adat yang sampai dengan saat ini masih dilestarikan masyarakat petani di Kecamatan Pusakajaya, Kabupaten Subang.


Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Cigugur Kaler melaksanakan acara Mapag Sri, yang di meriahkan pagelaran wayang kulit "Langen Budaya" yang bertempat di halaman Kantor Balai Desa Cigugur Kaler, Senin (28/042024) yang berlangsung dengan khidmat.

Kepala Desa Cigugur Kaler H Eryanto Nursahid mengatakan, Mapag Sri ini merupakan tradisi yang setiap tahun selalu dilaksanakan oleh Pemdes Cigugur Kaler. Selain itu untuk melestarikan budaya leluhur yang selama ini sudah berjalan secara turun temurun sekaligus menjadi penanda telah di laksanakanya panen raya.


"Mapag Sri ini untuk menghormati budaya leluhur kita yang selama ini sudah berjalan secara turun temurun, sekaligus menjadi penanda bahwa masyarakat siap melaksanakan panen raya," ucap H. Eryanto.


H. Eryanto Nursahid juga mengucapkan banyak terimakasih sekali kepada Camat Pusakajaya, Kapolsek Pusakanagar Danramil 0511/Pusakanagara, Kepala UPT Pertanian, Penyuluh Pertanian, para Kepala Desa seKecamatan Pusakajaya, Bhabinkamtibmas Polri  dan Babinsa AD serta Masyarakat Cigugur Kaler,  yang telah hadir dalam rangka dalam kegiatan Pesta Panen Raya atau Mapag Sri," ungkapnya.


Lebih lanjut H. Eryanto berharap, kedepan kekompakan dan sinergi yang di bangun antara Pemerintah Desa dengan Warga bisa saling melengkapi baik di bidang Pertanian maupun di bidang yang lainnya demi menghasilkan Panen Padi yang bagus dan hasilnya Maksimal serta berlimpah supaya Para Petani bisa Sejahtera," harapnya.


Sementara itu Camat Pusakajaya Cecep Rahmat, S.Sos, M.Si,  mengatakan Mapag Sri ini merupakan inflementasi dari suyukur nikmat, rasa syukur kita kepada Allah SWT yang telah memberikan rizky kepada kita semua, mudah mudahan panen berikutnya walaupun panen gadu akan berlimpah ruah.


"Saya juga merasa bahagia bisa bersilaturahmi dengan bapak ibu warga Desa Cigugur Kaler, yang kedua saya juga merasa bersyukur atas hasil panen bapak ibu  yang berlimpah," tuturnya.

Acara dilanjutkan dengan pembagian dorvres dengan hadiah utama sepeda listrik dan puluhan hadiah lainnya. (*)
Lebih baru Lebih lama